SPACE IKLAN

Faruq Bytheway

Artikel

Kepergok Bagikan Uang Ajak Pilih Capres, Wanita di Malang Diringkus Bawaslu

News - Di masa tenang tanpa kampanye, seorang wanita di Kabupaten Malang, Jawa Timur, kepergok bagikan uang ajak pilih capres. Kejadian money politic tersebut dilakukan oleh wanita berinisial P yang membagi-bagikan amplop berisi uang pecahan Rp 50 ribu yang diduga untuk mendukung salah satu paslon. Diketahui, peristiwa tersebut terjadi di Desa Sepanjang, Gondanglegi, Malang dan kini tengah diselidiki Bawaslu setempat. Lebih lanjut, temuan bagi-bagi uang itu kemudian dilaporkan kepada Ketua RT yang kemudian diteruskan ke kepala desa hingga berakhir ke meja Bawaslu. "Jadi intinya ada kegiatan yang bersangkutan itu, memberikan uang untuk salah satu pasangan calon (Pilpres). Temuan ini dilaporkan ke RT dan kepala desa," ujar Muhammad Hazairin selaku Kordiv Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Humas Bawaslu Kabupaten Malang, kepada awak media. Pelaku kemudian diamankan beserta barang bukti. Namun, dari hasil klarifikasi, pelaku membantah uang tersebut diberikan kepada warga terkait pemenangan salah satu paslon. Hazairin enggan menyebut paslon nomor urut berapa yang disampaikan P kepada warga saat memberikan uang pecahan Rp 50 ribu itu. Pelaku diketahui sempat memberikan amplop kepada 5 warga. Total uang yang dibawa P sebanyak Rp 1 juta. "Salah satu paslon, di Pilpres. Yang pasti uang tersebut untuk memilih pasangan capres dan cawapres di komunitas mereka setiap Jumat Legi," ungkapnya.(Frq/Tra)

News

image-berita
Mengenal Akram Afif, Pemain terbaik di Piala Asia 2023

Olahraga - Sobat youtz pecinta bola, sudah kenal belum dengan Akram Afif? Bagi yang mengikuti pertandingan Piala Asia 2023 di Qatar pasti sudah tidak asing lagi. Kira-kira siapa ya Akram Afif itu? Yuk simak rangkuman berikut! Pemain Terbaik Piala Asia 2023 Striker Tim Nasional Qatar, Akram Afif, berhasil menjadi bintang usai diangkat sebagai pemain terbaik Piala Asia 2023 dan mencatatkan dirinya sebagai topskor dengan mengemas delapan gol selama Piala Asia 2023 berlangsung. Puncak penampilan gemilang Akram Afif terjadi ketika Qatar melakoni pertandingan menghadapi Yordania. Saat itu, Akram Afif menyumbang tiga gol melalui tendangan penalti dan membuat Qatar menang 3-1 atas Yordania. Selain itu, alasan lainnya yang membuat momen ini begitu istimewa karena Afif bukan hanya mencetak hat-trick dalam final Piala Asia 2023, tetapi juga menjadi pemain pertama yang mampu melakukannya dalam sejarah turnamen ini. Walaupun begitu, dirinya mengungkapkan bahwa pencapaiannya itu tidak dapat diwujudkan hanya karena jerih payahnya sendiri, melainkan terdapat pula kerja keras pelatih yang membantu dibalik itu semua. “Selamat kepada pelatih dan penggemar. Saya sulit untuk mengekspresikan apa yang kami rasakan,” kata Akram Afif, dikutip dari laman resmi AFC. “Namun, pelatih telah bekerja keras untuk kami. Saya ingin mengatakan kepada penggemar bahwa masih ada lagi yang kami lakukan,” tuturnya. Perjalanan Singkat Afif di Dunia Sepakbola Dalam klub divisi pertama Qatar yaitu Al-Sadd SC, Pemain dengan tinggi 1,77m itu bermain sebagai posisi sayap kiri. Setelah itu, dirinya pun sempat mencicipi sepakbola di benua biru. Dilansir dari transfermarkt.co.id, selama di Eropa pada periode 2012-2018, Akram Afif  telah memainkan 53 pertandingan yang terbagi menjadi 42 pertandingan ketika membela KAS Eupen dan 11 pertandingan ketika membela Sporting Gijon. Kemudian, pada Piala Asia 2019 Akram Afif dan kawan-kawan membawa Qatar meraih kemenangan dan keluar sebagai juara. Saat itu, Akram Afif dikenal sebagai mesin assist dengan mencatatkan 10 assist di Piala Asia 2019, terbanyak di turnamen tersebut. Sampai saat ini, Akram Afif tengah berusia 27 tahun dan merupakan salah satu pemain dengan caps terbanyak di timnas Qatar.  Dia melakukan debut untuk timnas Qatar pada usia 19 tahun dan akhirnya menjadi salah satu tulang punggung Qatar dalam membangun timnas yang disegani di dunia sepak bola.  So, begitulah kurang lebih perkenalan singkat dari Akram Afif selaku pemain terbaik di Piala Asia 2023. Jejak Afif diharapkan dapat menginspirasi sobat youtz untuk terus berusaha dalam mengejar mimpinya.    (Alf/Tcn)

Sport

image-berita
Menjejak Keunikan Film 'Agak Laen' yang Kini Sedang Viral

Entertainment - Film "Agak Laen" merupakan film bergenre komedi horor yang diproduksi oleh Imajinari dan disutradarai oleh Muhadkly Acho. Rillis pada 1 Februari 2024, karya menakjubkan ini tayang dengan durasi 119 menit.  Dibintangi oleh para komedian ternama seperti Bene Dion, Indra Jegel, Boris Bokir, hingga Oki Rengga, tak heran jika Agak Laen berhasil mengocok perut para penontonnya! Movie layar lebar ini mengisahkan tentang empat sekawan yang bekerja di rumah hantu di sebuah pasar malam Rawa. Mereka berusaha menyelamatkan rumah hantu tersebut dari ancaman penutupan. Namun, segala usaha mereka terkesan konyol dan lucu! Agak Laen juga mencuri perhatian penonton dengan pesona aksen Sumatera Utara yang kental. Menurut beberapa ulasan, film ini berhasil menghadirkan kekocakan yang unik lho! Pasalnya, meskipun film ini lebih fokus pada komedi, namun terdapat juga unsur horor dan misteri yang cukup menegangkan. Kerennya lagi nih sobat Youtz, film dengan awal mula podcast ini tembus 1 juta penonton hanya dalam 4 hari! Angka tersebut sukses memenuhi ekspektasi Ernest Prakasa sebagai pendiri Production House Imajinari yang menaungi Agak Laen. Harapan ini Ia ungkapkan dalam sebuah podcast di channel Youtube Raditya Dika. Telah tayang di 567 bioskop seluruh Indonesia, film ini disebut-sebut adalah karya terbaik Muhadkly Acho lho! Untuk kalian yang tertarik melihat film horror yang membuat bulu kuduk berdiri tapi penuh adegan menggelitik, Agak Laen adalah jawabannya!   (dsa/pndh)

Entertainment

image-berita
Menjadi Opacarophile untuk Menjaga Kesehatan Mental

Kesehatan - Sobat youtz disini siapa yang sedang mengalami stres atau kelelahan baik secara fisik maupun mental? Keadaan tersebut merupakan hal yang sering ditemui pada kalangan anak muda yang sedang mengalami transisi dari remaja menuju dewasa.Semakin bertambahnya umur semakin banyak juga beban yang akan diemban. Bahkan, tidak sedikit yang mengalami stres karenanya. Tak hanya itu, stres pada usia tersebut juga dapat terjadi karena munculnya berbagai emosi tidak stabil yang dapat membawanya terlalu larut dalam pikiran.Namun, sobat youtz gak perlu khawatir karena terdapat beberapa cara untuk menjaga kesehatan mental dan terhindar dari stres. Salah satunya adalah dengan menjadi Opacarophile.Opacarophile sendiri adalah kata untuk mendefinisikan seseorang yang terpesona oleh perubahan warna yang terjadi di langit saat sore menjelang malam atau yang sering disebut sebagai waktu senja.Secara spesifik, senja merupakan waktu ketika hari menjadi gelap tetapi belum sepenuhnya gelap seperti keadaan langit ketika matahari hendak terbit atau terbenam.Dalam penelitian yang dipublikasikan oleh  Journal of Environmental Psychology, diketahui bahwa seseorang yang melihat matahari terbit dan terbenam (senja) berpengaruh baik untuk kesehatan mental.Senja memiliki efek mental yang baik yang dapat bertahan lama setelah warnanya memudar. Efek ini dapat mengurangi stres dan menimbulkan ketenangan juga kedamaian secara tidak sadar. Rasa ketenangan tersebut pun disebut mirip dengan rasa tenang setelah meditasi.Selain itu, pada jam pertama matahari terbit dan jam terakhir matahari terbenam juga termasuk dalam jam emas karena cahaya yang dipantulkan paling kuat. Keadaan tersebut membuat langit menjadi paling berwarna dibandingkan waktu lainnya.Melalui kehadiran warna-warna cerah di sekelilingnya, senja dapat menciptakan suasana emosi dan kekayaan di dalam diri seseorang. Akibatnya, orang yang menikmati matahari terbenam memiliki kepribadian yang damai dan tenang.So, mulai dari sekarang sobat youtz jangan sampai lupa untuk meluangkan waktunya menatap senja, ya!(Rfn/Tcn)Sumber:https://www.psychologs.com/opacarophile-do-you-love-to-watch-the-sunset/  https://nationalpost.com/health/mental-health-research-sunsets  

Health

image-berita
Anak Muda Wajib Tau, Ini Berkas yang Wajib Dibawa ke TPS Pemilu 2024

Education - Sobat Youtz siapa ini yang yang tahun ini ikutan nyoblos juga, Pemilihan Umum 2024 yang semakin dekat, keterlibatan pemilih, terutama kalangan muda, menjadi fokus utama.  Namun, seringkali kebingungan terjadi ketika datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) tanpa membawa dokumen yang diperlukan.  Untuk memastikan proses pemilihan berjalan lancar, penting bagi setiap pemilih untuk mengetahui berkas apa yang harus mereka bawa saat menuju TPS.  Inilah yang wajib sobat youtz ketahui jika ingin ke TPS :  1. Pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT): - Pastikan Anda membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP)-elektronik atau surat keterangan (Suket). - Siapkan juga formulir model C Pemberitahuan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU)  2. Pemilih dalam Daftar Pemilih Tambahan (DPTb):   - Persiapkan KTP-elektronik atau surat keterangan (Suket) - Jangan lupa membawa Model A surat pindah memilih jika Anda termasuk dalam kategori ini.  3. Pemilih dalam Daftar Pemilih Khusus (DPK): - Pastikan Anda memiliki KTP-elektronik atau surat keterangan (Suket).  Perlu dicatat bahwa formulir C Pemberitahuan akan dibagikan kepada pemilih paling lambat tiga hari sebelum hari pemungutan suara, atau paling lambat pada tanggal 11 Februari 2024. Adapun cara pengecekan yang dapat sobat youtz lakukan secara online, sebelum itu bisa mengecek apakah sudah terdaftar sebagai pemilih Pemilu 2024 atau belum melalui website Cek DPT Online. Berikut caranya:   - Kunjungi laman DPT Online KPU melalui perangkat HP atau komputer dengan mengakses link https://cekdptonline.kpu.go.id/.  - Isi kolom yang tersedia dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Anda, atau nomor paspor bagi WNI yang berada di luar negeri.  - Klik pada tombol "Pencarian" untuk melanjutkan.  - Setelah pencarian, apabila Anda tercatat sebagai pemilih tetap, akan muncul informasi terkait nama, alamat, NIK, nomor Kartu Keluarga (KK), serta lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) di mana Anda akan mencoblos. Jadi, pastikan untuk memeriksa kembali semua persyaratan yang diperlukan dan siapkan dokumen sobat youtz sebelum menuju Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada hari-H. Mari bersama-sama wujudkan Pemilu yang demokratis yang berjalan lancar!   (Shz/Shz)   

Education

image-berita
Alphabet Didenda Rp 5,4 T Usai Kebocoran Data Pengguna Google+

Teknologi - Sebagai induk dari perusahaan Google, Alphabet harus menyetujui untuk membayar denda sebesar USD 350 juta atau sekitar Rp 5,4 triliun atas kebocoran data penggunanya. Hal tersebut sesuai gugatan class action terkait pelanggaran data pada platform media sosialnya yang kini sudah tutup, yakni Google+. Dalam laporan Gizchina, data jutaan pengguna Google+ terekspos ke pengembang pihak ketiga sebelum perusahaan menemukan adanya pelanggaran data pada tahun 2018. Diketahui, gugatan tersebut berasal dari celah keamanan yang mengungkapkan data pribadi pengguna Google+ selama beberapa tahun. Menanggapi hal tersebut, Bendahara Rhode Island, James Diossa, memimpin gugatan ini atas nama dana pensiun negara bagian yang memiliki saham di Alphabet. Pengadilan pun memutuskan bahwa Google tidak mengungkapkan pelanggaran data tersebut karena khawatir hal ini akan membuatnya menjadi sasaran pengawasan regulator dan publik. Dalam sebuah dokumen yang diajukan ke Pengadilan AS untuk Distrik Utara California, orang yang membeli saham Google antara tanggal 23 April 2018 hingga 30 April 2019, akan dapat mengajukan permohonan untuk mendapatkan bagian dari penyelesaian tersebut. Tak hanya itu, kedepan akan ada pemberitahuan bagi investor yang memenuhi syarat dan Google memiliki portal dengan informasi yang relevan. Sebagai informasi, latar belakang kasus ini melibatkan pelanggaran yang terjadi antara tahun 2015 dan 2018 yang telah mengungkap data pribadi sekitar 500.000 pengguna Google+. Menurut Washington Post, data yang terekspos mencakup nama, tanggal lahir, jenis kelamin, email, status hubungan, pekerjaan, dan tempat tinggal mereka. Google menyadari adanya celah kelemahan keamanan pada tahun 2018, tetapi memilih untuk tidak mengungkapkannya kepada publik atau pemegang saham pada saat itu.(Frq/Tra)

Tech

image-berita
Mengenal Festival Merayakan Gastronomi Indonesia dan Rangkaian Acaranya

Food - Indonesia memiliki beragam budaya dan hidangan nusantara yang menjadi kekayaan tersendiri bagi Tanah Air. Namun sayangnya, generasi muda saat ini kurang mengenal makanan tradisional hingga keberadaannya pun bisa disebut hampir punah. Melihat kondisi di atas, Festival Merayakan Gastronomi Indonesia hadir untuk melestarikan kembali santapan warisan para nenek moyang.  Acara ini merupakan program dari Yayasan Nusa Gastronomi Indonesia yang diselenggarakan oleh Tim Pusaka Rasa Nusantara. Tujuannya adalah untuk mengenalkan makanan serta resep makanan tradisional Indonesia. Resep tersebut merupakan hasil penelitian Tim Pusaka Rasa Nusantara yang telah menyusuri cita rasa hidangan khas dari Sabang hingga Merauke.  Festival ini sangat cocok bagi kalian penggemar kuliner karena banyak ilmu yang akan di dapatkan seperti workshop hingga sejarah makanan tradisional yang kian terlupakan. Pagelaran ini diadakan di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat. Berlangsung pada tanggal 2-11 Februari 2024, dengan rangkaian acara sebagai berikut: Hari ke-1 Pukul 16.00-16.30 WIB (Opening) Pukul 16.35-17.00 WIB (Art performance) Pukul 17.00-17.30 WIB (Opening remarks) Pukul 17.30-17.35 WIB  (Festival launching) Pukul 17.55-18.00 WIB (Museum Tur) Pukul 18.00-20.00 WIB (Hanya tamu undangan) Hari ke-2  Pukul 10.00-11.00 WIB  (Cooking with the star) Pukul 11.00-12.00 WIB (Culinary talk 1) Pukul 13.30-15.00 WIB (Taste workshop) Pukul 15.30-16.30 WIB (Culinary talk 2) Pukul 18.00-21.00 WIB (Traditional dinner)  Pukul 19.00-21.00 WIB (Food movie screening and discussion) Hari ke-3 Pukul 10.00-11.00 WIB (Cooking with the star)    Pukul 11.00-12.00 WIB   (Culinary talk 3)  Pukul 13.30-15.00 WIB (Taste workshop) Pukul 15.30-16.30 WIB (Culinary talk 4) Pukul 18.00-21.00 WIB (Traditional dinner) Hari ke-4   Pukul 15.00-16.00 WIB  (Cooking demo) Pukul 16.30-18.00 WIB  (Taste workshop) Hari ke-5      Pukul 14.00-15.00 WIB (Taste workshop) Pukul 15.00-16.00 WIB (Culinary talk 5) Pukul 16.30-18.00 WIB  (Culinary talk 6) Hari ke-6 Pukul 12.00-14.00 WIB (Special lunch)  Pukul 15.00-16.00 WIB (Cooking demo)  Hari ke-7 Pukul 15.00-16.00 WIB (Cooking with the star) Pukul 16.30-17.30 WIB   (Taste workshop) Pukul 19.00-21.00 WIB  (Food movie screening and discussion) Hari ke-8 Pukul 13.00-14.00 WIB (Culinary talk 7) Pukul 14.00-15.00 WIB (Taste workshop) Pukul 15.00-16.00 WIB (Cooking demo) Pukul 16.30-17.30 WIB (Taste workshop) Pukul 18.00-20.00 WIB (Traditional dinner) Pukul 19.00-21.00 WIB (Standup Comedy) Hari ke-9 Pukul 10.00-11.00 WIB (Cooking demo) Pukul 11.00-12.00 WIB (Culinary talk 8) Pukul 12.00-14.00 WIB (Special lunch)  Pukul 13.30-15.00 WIB (Taste workshop) Pukul 15.30-16.30 WIB (Culinary talk 9) Pukul 17.00-18.00 WIB (Cooking demo)  Pukul 20.00-22.00 WIB (Closing party with LOKAHOLIC) Itulah serangkaian jadwal dan acara “Festival Merayakan Gastronomi Indonesia”. Temukan informasi menarik lainnya hanya di Youtz Media, stay tuned ya!   (arnsty/pndh)

Food

image-berita
Komunitas Awkarin Menggerakkan Dampak Positif Lewat Komunitas Berbagi

Komunitas - Komunitas berbagi telah menjadi kekuatan penting dalam memberikan dampak positif pada masyarakat. Salah satu contoh yang tidak bisa diabaikan adalah komunitas yang didirikan oleh Karin Novilda, atau yang lebih dikenal dengan nama Awkarin. Tidak hanya dikenal sebagai selebgram, Karin juga merupakan founder dari komunitas keren bernama Komunitas Awkarin. Tujuan utama dari komunitas ini adalah menjadi wadah untuk membangun jaringan sosial yang positif, memperkuat pemberdayaan perempuan, mendorong kesetaraan gender, serta mendukung kreativitas dan ekspresi diri. Dalam beberapa tahun terakhir, Komunitas Awkarin telah memberikan dampak yang signifikan dalam menciptakan jejaring solidaritas yang kuat di kalangan masyarakat. Selain menjadi tempat untuk berbagi informasi dan pengetahuan tentang kesehatan mental, fashion, kecantikan, dan gaya hidup, komunitas ini juga aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan amal. Melalui kekuatan dan jangkauan komunitas, para anggota turut berpartisipasi dalam berbagai kampanye amal dan kegiatan sosial untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan lingkungan sekitarnya. Pernyataan Karin melalui akun Instagramnya juga menjadi sorotan banyak orang. Dengan menekankan bahwa melakukan kebaikan adalah bagian dari kodrat manusia sebagai makhluk sosial, Karin memberikan motivasi bagi banyak individu untuk terlibat aktif dalam kegiatan sosial tanpa mengharapkan imbalan atau penghargaan.  Karin telah membuktikan bahwa dengan menggunakan media sosial sebagai alat untuk menginspirasi kebaikan, setiap individu memiliki potensi untuk membuat perbedaan dalam komunitas dan masyarakat sekitarnya. Dengan semangat yang sama, mari kita semua bergabung dalam gerakan kebaikan dan menjadi bagian dari perubahan positif untuk dunia ini.   (Nay/Shz)    

Community

image-berita
Tanpa GB WhatsApp, Berikut Cara Agar Tidak Terlihat Online di WhatsApp Messenger

Teknologi – WhatsApp menjadi aplikasi pesan cepat yang sering digunakan oleh  masyarakat Indonesia, baik dalam hal bisnis maupun kepentingan pribadi.  Saat menggunakan aplikasi ini, terkadang kita menemukan pengguna yang terkesan terlihat sering offline. Padahal jika ditelisik lebih jauh, pengguna tersebut sedang aktif menggunakan WhatsApp.  Ada beberapa alasan mengapa seseorang terlihat offline padahal sedang online WhatsApp, diantaranya adalah masalah privasi, kesibukan hingga keinginan untuk berehat sejenak dari menggunakan aplikasi satu ini.  Seperti yang sudah kita ketahui bersama. Untuk dapat mengetahui seseorang tersebut sedang online atau tidak dapat diketahui melalui 3 hal, yaitu centang biru, last seen and online, dan status.  Lantas, bagaimana cara untuk mengatur ketiganya? Bagi sobat youtz yang belum tahu caranya, yuk simak lebih lanjut! 1. Centang Biru • Pada halaman utama WA, klik icon titik tiga pada pojok atas sebelah kanan • Pilih “settings” • Klik “privacy” • Terakhir, geser bilah “read receipts” ke kiri 2. Last seen and online • Pada halaman utama WA, klik icon titik tiga pada pojok atas sebelah kanan • Pilih “settings” • Klik “privacy” • Kemudian klik “last seen and online” • Pilih “my contacts” atau “my contacts except” jika masih ingin diketahui oleh pengguna yang diinginkan. Jika tidak ingin diketahui siapapun, maka pilih “nobody” • Terakhir, pilih “same as last seen” 3. Status • Pada halaman utama WA, klik icon titik tiga pada pojok atas sebelah kanan • Pilih “settings” • Klik “privacy” • Kemudian klik “status" • Terakhir pilih “my contacts except” atau “only share with” jika hanya ingin membagikan status ke beberapa pengguna saja.  Nah, sobat youtz itu tadi adalah cara agar tidak terlihat online di WhatsApp Messenger tanpa menggunakan GB WhatsApp. Untuk informasi menarik lainnya, stay tuned saja terus di website Youtz Media ya!    (hmmtl/pndh)

Tech

image-berita
Back-to-Back, Qatar Juara Piala Asia 2023

Olahraga - Gelaran Piala Asia 2023 akhirnya usai. Laga tersebut ditutup dengan memastikan kemenangan Tim Nasional (Timnas) Qatar usai mengalahkan Yordania pada pertandingan final yang digelar di Stadion Lusail, Qatar, Sabtu (10/2/2024).Kemenangan Qatar melawan Yordania diperoleh dengan skor 3-1. Tiga gol Qatar dicetak lewat titik penalti yang dieksekusi oleh Akram Afif masing-masing di menit ke-20, 71 dan 95. Satu gol Yordania dicetak Yazan Al-Naimat pada menit ke-67.Timnas Qatar menampilkan permainan yang brilian dan solid sepanjang peluit dibunyikan. Tak hanya itu, kedisiplinan taktikal Qatar tetap terjaga, meskipun telah kecolongan satu gol. Melalui pertandingan tersebut, Qatar berhasil menyempurnakan status mereka sebagai tuan rumah Piala Asia 2023 dengan keluar sebagai juara. Walaupun begitu, pada gelaran Piala Asia edisi sebelumnya di Uni Emirat Arab, Qatar juga menang dengan skor yang sama 3-1 dilaga final melawan raksasa Asia Timur, Jepang. Dengan demikian, timnas Qatar sekali lagi membuktikan diri menjadi penguasa Asia setelah menjuarai Piala Asia 2019.Selain itu, pemain Qatar, Akram Afif, juga berhasil menjadi bintang setelah menorehkan 3 gol dalam gawang Yordania. Ia memborong dua penghargaan, yakni pemain terbaik dan top skor dengan jumlah torehan delapan gol selama gelaran Piala Asia 2023.Keberhasilan Qatar juga memberikan inspirasi bagi negara-negara di kawasan tersebut untuk meningkatkan standar sepak bola mereka sendiri dan membuka pintu lebar terhadap potensi baru untuk menciptakan lebih banyak keberhasilan di masa depan. Dengan basis yang kuat dan semangat persatuan yang tinggi di antara pemain dan staf pelatih, Qatar telah membuktikan bahwa mereka adalah kekuatan yang harus diperhitungkan dalam dunia sepak bola internasional.(Alf/Tcn)

Sport

image-berita