Menjadi Opacarophile untuk Menjaga Kesehatan Mental

Senin, 12 Februari 2024

Penulis: Rifanya Putri Amanu

image-berita
Foto: Ilustrasi Sunset (Freepik)

Kesehatan - Sobat youtz disini siapa yang sedang mengalami stres atau kelelahan baik secara fisik maupun mental? Keadaan tersebut merupakan hal yang sering ditemui pada kalangan anak muda yang sedang mengalami transisi dari remaja menuju dewasa.

Semakin bertambahnya umur semakin banyak juga beban yang akan diemban. Bahkan, tidak sedikit yang mengalami stres karenanya. 

Tak hanya itu, stres pada usia tersebut juga dapat terjadi karena munculnya berbagai emosi tidak stabil yang dapat membawanya terlalu larut dalam pikiran.

Namun, sobat youtz gak perlu khawatir karena terdapat beberapa cara untuk menjaga kesehatan mental dan terhindar dari stres. Salah satunya adalah dengan menjadi Opacarophile.

Opacarophile sendiri adalah kata untuk mendefinisikan seseorang yang terpesona oleh perubahan warna yang terjadi di langit saat sore menjelang malam atau yang sering disebut sebagai waktu senja.

Secara spesifik, senja merupakan waktu ketika hari menjadi gelap tetapi belum sepenuhnya gelap seperti keadaan langit ketika matahari hendak terbit atau terbenam.

Dalam penelitian yang dipublikasikan oleh  Journal of Environmental Psychology, diketahui bahwa seseorang yang melihat matahari terbit dan terbenam (senja) berpengaruh baik untuk kesehatan mental.

Senja memiliki efek mental yang baik yang dapat bertahan lama setelah warnanya memudar. Efek ini dapat mengurangi stres dan menimbulkan ketenangan juga kedamaian secara tidak sadar. Rasa ketenangan tersebut pun disebut mirip dengan rasa tenang setelah meditasi.

Selain itu, pada jam pertama matahari terbit dan jam terakhir matahari terbenam juga termasuk dalam jam emas karena cahaya yang dipantulkan paling kuat. Keadaan tersebut membuat langit menjadi paling berwarna dibandingkan waktu lainnya.

Melalui kehadiran warna-warna cerah di sekelilingnya, senja dapat menciptakan suasana emosi dan kekayaan di dalam diri seseorang. Akibatnya, orang yang menikmati matahari terbenam memiliki kepribadian yang damai dan tenang.

So, mulai dari sekarang sobat youtz jangan sampai lupa untuk meluangkan waktunya menatap senja, ya!


(Rfn/Tcn)


Sumber:
https://www.psychologs.com/opacarophile-do-you-love-to-watch-the-sunset/  

https://nationalpost.com/health/mental-health-research-sunsets  

Tags

tag_fill_round [#1176] Created with Sketch.
opacarophile senja kesehatan mental stres