SPACE IKLAN

Faruq Bytheway

Artikel

Ternyata Ini Kebiasaan Bill Gates yang Bikin Otaknya Moncer

Edukasi - Siapa sih yang tak kenal Bill Gates? Selama beberapa tahun terakhir ini dirinya selalu masuk deretan orang terkaya di dunia. Pendiri Microsoft itu juga berhasil meraih kesuksesan berkat inovasinya di bidang teknologi khususnya komputer dan perangkat lunak.  Selain itu, pria yang saat ini berusia 67 tahun ini juga sadar bahwa untuk mencapai kesuksesan dan mempertahankan ingatan, dirinya harus memiliki otak yang tajam dan kuat. Untuk mendapatkannya, Bill Gates terus merawat dan melatih kemampuan kognitif otaknya.  Nah, ternyata beberapa kebiasaan ini bikin Bill Gates punya otak yang moncer lho..  1. Tidur Minimal 8 Jam  Kurang tidur merupakan faktor utama penyebab penurunan kemampuan kognitif otak. Menurut penelitian, tidur cukup dibutuhkan otak untuk memulihkan, mengonsolidasi ingatan, dan menyimpan informasi yang telah diserap sepanjang hari.  Di awal karirnya, Bill Gates tidur sangat sedikit. Namun, dirinya segera sadar bahwa kurang tidur memengaruhi kreativitas dan produktivitasnya. Lalu Bill Gates memutuskan untuk memiliki rutinitas malam dan tidur yang cukup.  2. Rajin Membaca Otak membutuhkan belajar hal-hal baru untuk menjadi kuat. Membaca bisa jadi pilihan yang sangat ideal untuk meningkatkan kekuatan otak.  Selain itu, membaca juga membantu meningkatkan tulisan dan kosa kata, menginspirasi, dan menjaga otak tetap tajam. Bill Gates pun menyarankan untuk membaca 50 buku tentang kesuksesan dan bisnis setiap tahun.  3. Tidak Berhenti Bekerja  Menurut beberapa penelitian, penduduk Eropa hidup lebih lama karena mereka tidak berhenti bekerja. Bukan berarti harus bekerja sampai mati, tetapi kamu harus menemukan aktivitas yang membuat otak bekerja.  Menemukan aktivitas atau hiburan yang disukai bisa membantu mencegah penurunan kemampuan kognitif otak.  4. Atur Waktu Istirahat  Tak hanya tidur, kamu juga perlu menyisihkan waktu untuk diri sendiri dan melakukan hal-hal yang disukai. Saat bersantai dan bersenang-senang, kamu bisa istirahat sejenak dari berpikir. Hal ini sangat penting untuk kesehatan fisik dan mental.  Selain itu, waktu istirahat juga bisa memulihkan energi, memberikan motivasi untuk terus melangkah, serta membantu menjernihkan pikiran dan mengurangi stres.  5. Olahraga  Aktivitas fisik penting untuk memperkuat kinerja otak. Menurut penelitian, seseorang yang rutin berolahraga dengan intensitas sedang selama enam bulan memiliki volume cortex prefrontal otak lebih besar dibandingkan orang yang tidak berolahraga.  Selain itu, olahraga di luar ruangan dan dikelilingi oleh pepohonan juga terbukti sangat baik untuk kesehatan otak lho.  Nah, gimana sobat youtz? Mau jadi seperti Bill Gates juga kan? (Tra/Fra)

Education

image-berita
Kabar Baik! BPJS Akhirnya Terbebas dari Jerat Utang Rumah Sakit

Kesehatan - Akhirnya BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) terhindar dari jerat hutang ratusan triliun kepada pihak rumah sakit dan tenaga kesahatan yang ada di seluruh Indonesia.  Hal itu disampaikan oleh Direktur Utama BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti yang menyebut pihaknya saat ini sudah tidak lagi memiliki utang kepada rumah sakit.  Tak hanya itu, Badan Hukum Publik yang bertanggung jawab langsung kepada Presiden dan memiliki tugas untuk menyelenggarakan jaminan Kesehatan Nasional bagi seluruh rakyat Indonesia saat ini hanya memiliki utang dalam proses klaim.  "Sekarang orang tidak tahu, BPJS Kesehatan itu enggak punya utang ke rumah sakit. Dulu memang utangnya banyak sekali sehingga mempengaruhi pelayanan. Sekarang, BPJS tidak punya utang ke rumah sakit kecuali masih dalam proses klaim. Tapi secara real kita enggak punya utang," katanya dalam Public Expose Laporan Pengelolaan Program-Laporan Keuangan (LPP-LK) BPJS Kesehatan 2022, dikutip dari detik.com, Selasa (18/7).  Lebih lanjut, BPJS Kesehatan, telah membayar klaim sebesar Rp113,47 triliun untuk pelayanan peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).  Seluruh pembayaran klaim telah membiayai peserta JKN yang sakit melalui dana yang telah dibayarkan langsung ke fasilitas kesehatan secara tepat waktu.  Tak hanya itu saja, pada Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP), rata-rata ketepatan pembayaran adalah 12,3 hari kerja. Sedangkan pada Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjut (FKRTL) selama 14,07 hari kalender.  BPJS Kesehatan mencatat peserta JKN mencapai 248.771.083 jiwa selama 2022, naik dibanding tahun sebelumnya sebanyak 235.719.262 jiwa. Peningkatan jumlah peserta JKN juga diiringi dengan pertumbuhan mitra fasilitas kesehatan. BPJS Kesehatan telah bekerja sama dengan 23.730 FKTP dan 2.963 FKRTL pada 2022.  Untuk penerimaan iuran, BPJS mencatat total sebesar Rp144,04 triliun hingga 31 Desember 2022. Angka itu lebih tinggi dibanding penerimaan iuran pada 2021 sebesar Rp143,32 triliun.  (Frq/Tra)

Health

image-berita
Sampai Kapanpun Pekerjaan Ini Sulit Digantikan AI

Teknologi — Kamu memang harus pandai memandang arus perubahan zaman. Semakin hebatnya teknologi, secara perlahan manusia akan termarginalkan dalam dunia industri.  Ya, Baru-baru ini, riset menunjukkan sekitar 27 persen pekerjaan manusia akan tergantikan dengan kecerdasan buatan atau AI.  Laporan dari Organisasi Kerja sama Ekonomi dan Pembangunan (OECD) bahkan mengungkapkan bahwa prediksi ini masih dalam tahap awal, yang mana dampaknya masih bisa lebih parah.  Kendati demikian, dilansir dari Fast Company, terdapat beberapa pekerjaan yang dapat bertahan dan tidak dapat digantikan oleh AI. 1. Pekerja Kreatif  Salah satu bidang yang disebut-sebut akan masuk zona aman atau tidak dapat tergantikan oleh kecerdasan buatan adalah para pekerja kreatif, seperti artis, penyanyi, dan musisi.  Pasalnya, mereka harus menggunakan pengalaman hidup, emosi, dan kreatifitas mereka untuk menghidupkan sesuatu. Hal inilah yang belum dimiliki oleh kecerdasan buatan.  2. Penanggungjawab Pemeliharaan Saat menjalankan suatu produksi, masalah menjadi sesuatu yang tidak dapat terhindarkan. Kecerdasan buatan yang canggih pun juga masih memiliki potensi untuk melakukan kesalahan.  Oleh karena itu, peran penanggungjawab pemeliharaan menjadi sangat krusial dan tidak dapat tergantikan dengan kecerdasan buatan secanggih apapun.  3. Tukang Cukur Rambut Dulu, sudah pernah ada upaya untuk membuat mesin pemotong rambut. Namun, mesin tersebut tidak dapat memotong secara optimal, apalagi untuk sejumlah potongan baru ataupun rambut-rambut yang butuh perlakuan khusus.  Selain itu, penata rambut dengan orang akan jauh lebih aman dibandingkan pemotong rambut robot.  4. Terapis dan Pekerja Sosial Terapis atau pekerjaan yang dapat membantu orang dalam menyembuhkan pikiran tidak akan dapat digantikan oleh robot.  Pasalnya, tindakan ini hanya dapat dilakukan melalui interaksi manusia yang nyata, yang mana salah satu pihak dapat benar-benar berempati, memahami, dan menawarkan saran berdasarkan pengalaman bersama, bukan hanya dengan logika berbasis data.  5. Guru Peran pahlawan tanpa tanda jasa ini tidak akan tergantikan oleh robot. Memang perlu diakui bahwa sekarang sudah ada banyak video berbasis edukasi.  Namun, perlu diakui bahwa keterampilan bersosialisasi, empati, dan pemahaman yang ada di guru sangat diperlukan untuk menciptakan generasi muda yang berpengetahuan luas dan percaya diri secara emosional.  Nah, gimana menurut sobat youtz? Lalu pekerjaan apalagi yang nggak bakal digantikan oleh AI? (Fli/Ade)

Tech

image-berita
Setelah Putri Ariani, Giliran Cakra Khan Bikin Takjub di America's Got Talent 2023

Entertaiment - Setelah Putri Ariani yang sukses mengharumkan nama Indonesia dalam dunia musik Internasional, kali ini kabar baru datang dari Cakra Khan yang sudah sukses menjalankan audisi America's Got Talent 2023.  Dalam kesempatan tersebut, Cakra Khan membuat kejutan untuk semua penonton hingga takjub dengan suara khasnya.  Dalam Channel YouTube America's Got Talent 2023, Cakra Khan sempat disetop saat sedang bernyanyi di lagu pertamanya. Simon Cowell yang melakukan hal tersebut.  Lebih lanjut, menurut Simon Cowell, nada yang diambil Cakra Khan tidaklah pas dan tidak cocok dibawakan kala itu. Simon Cowell kemudian meminta Cakra Khan untuk menggantinya dengan lagu lain.  "Bisa nggak bawain lagu lainnya?" tanya Simon Cowell kepada Cakra Khan.  "Oke lagu yang kali ini adalah No Woman, No Cry," jawab Cakra Khan.  "Oke ayo bawakan," ungkap Simon Cowell lagi.  Namun tak disangka, lewat lagu tersebut, Cakra Khan bisa menebus kesalahan sebelumnya. Penonton langsung berdiri saat sahabat Syahrini ini bernyanyi membawakan lagu tersebut.  Sontak saja aksi Cakra Khan ini mendapatkan sambutan yang positif. Dalam Instagram miliknya, Cakra Khan mengucapkan terima kasih karena sudah diberikan dukungan yang luar biasa.  "Bismillah , assalamualaikum semuanya hi everyone i just want to say thank you for everything , im grateful to have you all on my journey @agt @agtauditions .. Smoga Allah SWT membalas kebaikan teman2 semuanya this song means alot to me the legendary sir bob marley #agt #agtauditions #bobmarley," jelasnya.  Postingan itu pun langsung banjir dukungan dari netizen dan sahabat.  "Suara gegak gempita!! Satu dalam sejuta congratulations !!" ungkap Siti Nurhaliza.  "Banggaaa bgt akuuu," terang Rossa.  Tak hanya itu, semua masyarakat pengguna media sosial (medsos) instagram memberikan pujian atas penampilan terbaik Cakra Khan. (Frq/Tra)

Entertainment

image-berita
Tips Awet Muda Meski Kurang Tidur dan Jarang Olahraga dari Profesor Harvard

Kesehatan - Kamu pasti pengen kan dibilang awet muda? Ya, awet muda menjadi dambaan semua orang. Bukan hanya wajah yang tidak menua tapi juga tubuh yang tetap bisa menjalani hidup dengan sehat dan nyaman di masa depan.  Selama ini, tidur cukup dan olahraga selalu disebut sebagai solusinya. Tapi salah satu profesor Harvard mengaku usia biologisnya bisa lebih muda 10 tahun meski kurang istirahat dan latihan fisik.  Kok bisa? Lalu apa rahasianya?  Profesor kenamaan Harvard David Sinclair berumur 54 tahun mengungkapkan rahasia di balik usia biologisnya yang lebih muda. Meski jarang olahraga dan biasanya hanya tidur enam jam sehari, tubuh David tetap sehat bahkan masih seperti mereka yang berusia 44 tahun.  Kepada GQ, pria tersebut mengaku punya rejimen untuk membalikan usia demi melawan penyakit dan penuaan.  Menurut David, meski sudah terlanjur melewati usia, kita bisa mengembalikan kualitas tubuh bahkan sampai 20 tahun lebih muda. Selain dengan menjalani gaya hidup sehat, berikut tiga hal yang menurutnya yang penting dilakukan agar awet muda:  Konsumsi Resveratrol Resveratrol dikenal sebagai agen antioksidan yang bisa ditemukan dalam makanan, seperti berbagai beri, kacang-kacangan hingga anggur merah.  David Sinclair sendiri mengaku mengkonsumsinya setiap pagi dalam bentuk suplemen dengan yogurt juga teh hijau. Resveratrol dapat menguatkan mikrobioma, mengurangi resiko kerusakan jaringan, meningkatkan kekuatan jantung juga suasana hati.  Tidak Sarapan David memilih untuk tidak sarapan berat kecuali dengan suplemen, yogurt, atau teh hijau. Ia menjalani puasa intermiten selama 16 hingga 18 jam. Dilansir Yahoo, riset menunjukkan jika rutinitas ini bisa mengurangi resiko diabetes, penyakit jantung, pikun, dan tanda penuaan lain.  Tapi intermiten mungkin bukan untuk semua orang jadi pastikan jika kamu yang punya masalah kesehatan mengkonsulitasikannya dulu pada dokter.  Kurangi Gula Ia pun memastikan tidak mengkonsumsi terlalu banyak gula dan daging merah. Profesor itu juga menghindari olahan susu dan alkohol.  Di kesehariannya, David biasanya fokus pada makanan berbasis tanaman, termasuk nasi, almond, dan couscous. Menurutnya, menjaga makan sangat berpengaruh pada kesehatan, usia biologis, juga daya ingat.  Gimana mau ikutan mencobanya supaya awet muda? (Hrd/Agm)

Health

image-berita
Alasan Lion Air Sering Telat Terbang, Sering Bikin Kamu Kesel Kan?

Travel - Kamu pasti sering dibuat kesel saat menggunakan kendaraan udara yang sering telat terbang kan?  Baru-baru ini salah satu maskapai penerbagan Lion Air Group memberikan alasan mengapa maskapai yang satu ini sering telat terbang.  Ya, Lion Air Group membeberkan sejumlah alasan mengapa penerbangan maskapainya sering mengalami keterlambatan atau delay.  Hal tersebut disampaikan oleh Corporate Communications Strategic of Lion Air Group Danang Mandala Prihantoro yang mengatakan pihaknya sebetulnya tidak mau mengecewakan penumpang yang telah memilih mereka. Namun memang masalah terkadang sulit untuk dihindari.  "Lion Air Group menyampaikan penjelasan keterlambatan penerbangan tidak diinginkan oleh siapapun, termasuk maskapai dan penumpang. Maskapai penerbangan terus berusaha mengurangi keterlambatan dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada penumpang," ujarnya dalam keterangan resmi, Sabtu (10/6) lalu.  Menurutnya, keterlambatan penerbangan bisa terjadi karena berbagai variabel. Setidaknya, ada tujuh penyebab mengapa maskapai Lion Group sering mengalami keterlambatan:  1. Cuaca kurang baik. Ia mengatakan cuaca yang tidak menentu, seperti hujan deras, kabut tebal, petir, badai, angin dan kondisi cuaca ekstrem lainnya merupakan penyebab utama keterlambatan.  2. Kedisiplinan penumpang. Ia mengatakan dalam beberapa kasus ada penumpang yang melanggar aturan seperti bercanda bom, tidak ada surat kesehatan saat sakit.  3. Keterlambatan penumpang. Danang mengatakan masalah ini sering berdampak pada keterlambatan penerbangan. Jika penumpang terlambat dan pesawat harus menunggu mereka, maka jadwal penerbangan akan terganggu sehingga keterlambatan susah untuk dihindari.  4. Barang bawaan penumpang yang melebihi kapasitas. Danang mengatakan jika banyak penumpang membawa barang bawaan yang banyak atau berukuran besar, proses boarding pesawat dapat menjadi lebih lambat.  5. Keterlambatan pesawat sebelumnya. Danang mengatakan jika pesawat mengalami keterlambatan sebelumnya seperti karena faktor cuaca atau kondisi lain, maka penerbangan berikutnya dengan pesawat tersebut juga akan terlambat.  6. Gangguan teknis. Menurutnya, maskapai memprioritaskan keamanan dan kelayakan pesawat sehingga perbaikan secara tidak berjadwal harus dilakukan sebelum penerbangan dilanjutkan yang memang berpengaruh pada keterlambatan jadwal terbang.  7. Faktor operasional lainnya. Danang mengatakan faktor operasional ini bisa disebabkan oleh kepadatan lalu lintas udara yang menyebabkan antrean lepas landas dan mendarat, pembatasan yang diberlakukan di bandar udara, atau pemogokan (demo) di suatu wilayah yang mampu mempengaruhi operasional maskapai penerbangan.  Nah, itulah sejumlah alasan kenapa maskapai ini sering lambat terbang.

Travel

image-berita
Cara Kamu Tahu Seberapa Terkenal Namamu di Google

Teknologi - Kamu mungkin penasaran setelah lama bermain di sosial media dan merasa punya reputasi yang kuat, kamu merasa terkenal. Tapi jangan salah, jejak digital sangat mengerikan lho.  Tak heran banyak orang yang penasaran dengan namanya sendiri di Google. Mulai dari siapa yang paling banyak mencari nama kita, hingga apa yang ditemukan saat mengetik nama kita di Google rupanya, ada cara untuk mengetahui hal ini.  Merangkum dari Make Use of, berikut ini adalah cara mengetahui orang-orang yang googling nama kita menggunakan beberapa cara.  Ketika mencari nama diri sendiri di media sosial, kamu bisa saja menemukan namamu disebutkan oleh seseorang. Tentu saja, kamu akan diberi tahu jika seseorang menyebut dengan nama atau menautkan profil.  Tapi memang kecil kemungkinannya kamu akan menemukan banyak penyebutan diri secara publik di media sosial kecuali memang kamu sosok yang terkenal.  Google Alerts Memang, kamu tidak akan diberi tahu ketika seseorang Googling namamu, tetapi kamu akan menerima pemberitahuan setiap kali ada situs web yang menyebut namamu. Lumayan untuk membayar rasa penasaran tentang seberapa banyak namamu di-Googling orang.  Google Analytics Jika menjalankan situs web sendiri dan memiliki akses ke rangkaian tools webmaster Google, kamu dapat menggunakan Google Analytics untuk melihat kata kunci mana yang mendorong lalu lintas terbanyak ke domain. Untuk banyak jenis situs web, nama orang kemungkinan akan menjadi salah satunya.  Untuk memulai, buka Google Analytics dan buat akun gratis yang ditautkan ke properti online milikmu.  Setelah menambahkan Google Tracking ID dari menu Admin, kamu akan memiliki akses ke semua data masuk yang diterima situs web milik sendiri. Jika salah satu dari pengunjung ini menemukan nama kamu dengan Googling namamu secara khusus, kamu akan menjadi orang pertama yang mengetahuinya.  Gimana, penasaran kan dengan seberapa terkenalnya diri sendiri? (Frq/Tra)

Tech

image-berita
Bobon Santoso Dikira Ditangkap, Ternyata Digandeng BNN untuk Sosialisasi Bahaya Narkoba

Entertaiment - YouTuber sekaligus content creator Bobon Santoso kembali viral di media sosial (medsos). Kali ini bukan soal kontennya, melainkan karena dirinya terlihat memakai baju tahanan.  Diketahui, Bobon sapaan akrabnya sedang memakai baju tahanan oranye dan tangannya diborgol oleh petugas Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Bali. Bobon viral setelah ada unggahan di akun Instagram-nya @bobonsantoso. "Maafin gw ya. War On Drugs! *Nantikan segera," demikian tertulis dalam unggahan Instagram @bobonsantoso Jumat (14/7/2023).  Menanggapi hal tersebut, BNNP Bali pun memberikan keterangan atas unggahan akun Instagram @bobonsantoso itu. Humas BNNP Bali Made Dwi Widya Saputra mengatakan bahwa Bobon berkegiatan di BNNP Bali pada Jumat (14/7/2023).  "Kegiatan Bobon di BNPP Bali merupakan konten yang akan segera ditayangkan untuk mengedukasi masyarakat tentang bahaya narkoba, program rehabilitasi dan tes urine dengan harapan bisa tersampaikan secara luas dan mengena di masyarakat," ungkap Dwi lewat keterangan tertulisnya kepada wartawan.  Lebih lanjut menurut Dwi, Bobon digandeng karena memiliki pengaruh yang cukup luas di media sosial. Bobon diharapkan dapat menjadi perpanjangan tangan BNN ke depan untuk membantu sosialisasi dan mengajak masyarakat untuk bersama menjauhi narkoba.  "Konten tersebut diselingi dengan acara masak-memasak bersama yang selanjutnya dibagikan kepada masyarakat setempat," jelas Dwi. (Ade/Fli)

Entertainment

image-berita
Pedagang Imbau Beli Pakai Cash Usai QRIS Dikenakan Tarif 0,3 Persen

Finance - Bank Indonesia (BI) baru-baru ini resmi menetapkan besaran Merchant Discount Rate (MDR) QRIS sebesar 0,3 persen bagi usaha mikro, mulai 1 Juli 2023 kemarin.  Kendati demikian, pedagang tidak boleh membebankan biaya yang sebelumnya nol ini kepada masyarakat pengguna QRIS.  Kebijakan ini pun tak jarang menuai protes dari pedagang. Bahkan, beberapa pedagang menghimbau pembeli untuk melakukan transaksi dengan uang tunai atau cash. Himbauan beli dengan uang tunai pun tersebut viral diberbagai platform sosial media. Menanggapi hal itu, Direktur Center of Economic and Law Studies (CELIOS) Bhima Yudhistira membenarkan, ada potensi kemunduran berupa kembali menggunakan uang tunai setelah kebijakan tarif 0,3 persen.  "Betul ada risiko itu," ungkapnya dikutip dari Kompas.com, Jumat (14/7/2023).  Lebih lanjut, Bhima memaparkan, saat ini setidaknya ada 25,4 juta usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang menggunakan QRIS.  Angka tersebut sekitar 40 persen dari total 65 juta unit UMKM yang tercatat oleh pemerintah. Dengan demikian, menurut Bhima, baik pelaku UMKM maupun konsumen sudah cukup nyaman bertransaksi menggunakan QRIS.  Di sisi lain, dirinya juga menanggapi larangan BI untuk tidak membebankan tarif 0,3 persen ke konsumen pun terkesan aneh. Sebab, fakta di lapangan akan sulit untuk melakukan pengawasan.  Oleh karena itu, kondisi yang terjadi justru pelaku usaha akan memberikan dua opsi. Pertama, menaikkan harga jual barang untuk kompensasi tarif baru. (Hdr/Agm)

Finance

image-berita
Dibalik Polemik Disahkannya RUU Kesehatan Ternyata Ada Sejumlah Emiten yang Diuntungkan, Siapa Saja?

Kesehatan - Meski menuai polemik atas disahkannya Rancangan Undang-Undang Kesehatan (RUUK) oleh DPR RI, justru saham emiten rumah sakit (RS) kompak melonjak pada perdagangan Selasa (11/7/2023).  Satu diantara sejumlah Saham rumah sakit yang mengalami pelonjakan antara lain saham RS Siloam, PT Siloam International Hospitals Tbk. (SILO) terbang 9,89%, lalu ada saham PT Bundamedik Tbk. (BMHS) yang melonjak 5,03%.  Tak hanya itu, disusul dengan PT Medikaloka Hermina Tbk. (HEAL) naik 3,94%, PT Metro Healthcare Indonesia Tbk. (CARE) naik 2,94%, PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk. (SAME) naik 2,78%, PT Royal Prima Tbk. (PRIM) naik 2,27%, dan PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) naik 1,92%.  Adapun di Bursa Efek Indonesia (BEI) sendiri, ada 11 saham emiten RS yang tercatat dan sahamnya diperdagangkan untuk publik. Sehingga anda tidak hanya bisa berobat di sana, anda juga bisa memegang sahamnya.  Di balik emiten-emiten pengelola tersebut, di antaranya ada sejumlah konglomerat RI.  Lantas siapa saja penguasa emiten RS di Indonesia?  Dato' Sri Tahir  Ya, Pria kelahiran Surabaya pada 26 Maret 1952 ini merupakan pemilik Grup Mayapada, yang bergerak di berbagai bidang mulai dari perbankan hingga kesehatan, yakni Rumah Sakit Mayapada atau Mayapada Hospital.  Ia merupakan pemegang saham pengendali dari PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk. (SRAJ) yang merupakan pengelola dari Mayapada Hospital.  Ia menggenggam sebanyak 0,02% saham SRAJ. Anaknya, Jane Dewi Tahir juga merupakan pemegang saham pengendali dengan kepemilikan sebanyak 0,42%.  Mayapada Hospital merupakan salah satu rumah sakit swasta terbaik yang didirikan oleh Healthcare Group pada 1 Juni 2008 setelah mengakuisisi Honoris Hospital di kawasan hunian eksklusif Modern Land Tangerang.  Sebagai bentuk komitmen untuk menyediakan pelayanan kesehatan berstandar internasional, Mayapada Hospital bekerja sama dengan National Health Care Group Singapore.  Martua Sitorus  Anak konglomerat Martua Sitorus, Jacqueline Sitorus merupakan pemegang saham pengendali dari PTMurni SadarTbk. (MTMH). Emiten tersebut merupakan pengelola Murni Sadar Hospitals yang memiliki total 6 rumah sakit yang merupakan 5 rumah sakit Murni Teguh dan 1 rumah sakit ibu anak Rosiva dengan total kapasitas 858 tempat tidur.  Martua sendiri merupakan taipan yang kaya raya dari bisnis perkebunan kelapa sawit, yang sudah memperluas gurita bisnisnya ke berbagai sektor, termasuk rumah sakit. Menurut Forbes, hartanya saat ini ditaksir sebesar US$ 3,2 miliar atau Rp 47,87 triliun.  Keluarga Boenjamin Setiawan  Konglomerat Indonesia terkaya yang memiliki jaringan bisnis rumah sakit di Indonesia adalah mendiang Boenjamin Setiawan yang lahir pada 23 September 1933 di Tegal, Jawa Tengah dan wafat 4 April 2023. Dia merupakan pendiri Rumah Sakit Mitra Keluarga, yang pertama kali berdiri pada 1989.  Pria yang akrab disapa Dr. Boen ini juga mengendalikan PT Mitra Keluarga Tbk. (MIKA) yang mengoperasikan sebanyak 25 rumah sakit. Selain itu, pria yang memiliki gelar doktor di bidang farmologi ini juga pendiri perusahaan farmasi PT Kalbe Farma Tbk. (KLBF) pada 1966 bersama lima saudaranya.  Dr. Boen merupakan orang terkaya ke-8 di Indonesia dalam daftar Forbes tahun lalu. Adapun total kekayaannya mencapai 4,2 miliar dolar AS atau setara Rp 61,2 triliun.  Gimana, kalo ada yang dirugikan, pasti ada yang diuntungkan bukan? (Frq/Tra)

Health

image-berita