SPACE IKLAN

Faruq Bytheway

Artikel

Di Era Digital, Ternyata Gen Z yang Paling Rentan Penipuan

Teknologi - Sobat Youtz harus tahu, lahir di era berkembangnya teknologi tidak menjamin sobat bakal jadi generasi yang paling melek teknologi.  Ya, bagi sobat yang lahir di era dunia digital yang sering kita sebut sebagai Gen Z ternyata menjadi generasi yang lebih rentan untuk jatuh ke tangan penipuan online.  Bahkan bila dibandingkan dengan generasi sebelumnya yang sudah menjadi kakek nenek mereka yakni generasi boomer justru malah jauh panggang dari api.  Bayangkan saja, lahir di antara akhir tahun 1990 dan awal 2010an, membuat generasi muda semakin tidak aman berada di dunia digital.  Dalam laporan FBI yang dikutip dari New York Post, Selasa (14/11/2023), ada 2.000 persen peningkatan kerugian atas penipuan yang menimpa anak berusia di bawah 20 tahun.  Jumlah kerugiannya meningkat dari USD 8,2 juta (Rp 128,8 miliar) di tahun 2017 menjadi USD 210 juta (Rp 3,3 triliun) di tahun 2022.  Pengguna setia digital dari Gen Z memang dikatakan menjadi mangsa yang mudah ditangkap oleh penipu jahat, yang memanfaatkan kecintaan anak muda atas media sosial dan belanja online.  Tak hanya itu, menurut Kejaksaan Michigan, para anak muda ini dibombardir dengan pengelabuan email dan iklan dari situs web palsu yang menarget kesukaan dan hasrat mereka.  Laporan tahun 2022 dari National Cyber Security Alliance misalnya juga menyampaikan bahwa penipu online ini juga kerap kali memangsa untuk mencuri identitas, termasuk peretasan dan penipuan asmara.  Maka Generasi Z harus waspada dengan situs-situs yang mengiming-imingkan sebuah jenjang karir yang cukup menggiurkan sekali.  Pengamanan online juga penting bagi gen Z. Pasalnya, generasi ini jarang menggunakan otentikasi dua faktor di aplikasi-aplikasi yang mereka gunakan.  Nah, gimana menurut Sobat Youtz?   (Frq/Tra)

Tech

image-berita
Kenapa Retinol Harus Dipakai Malam Hari?

Kesehatan - Pasti Sobat Youtz pernah dengar dong, salah satu zat aktif yang saat ini marak terdapat dalam skincare, yaitu retinol. Retinol sendiri merupakan salah satu jenis retinoid, yaitu turunan vitamin A yang dikenal memiliki berbagai manfaat untuk kecantikan, mulai dari menunda tanda penuaan hingga meratakan warna kulit.  Bahkan, manfaat retinol bisa didapatkan dengan cepat jika penggunaannya dilakukan secara tepat. Retinol kerap digunakan sebagai bahan aktif dalam produk perawatan kulit.  Konsentrasi retinol pun dalam produk perawatan cukup beragam, mulai dari 0,01–3%.  Perlu diketahui nih sobat, kalau retinol itu memiliki beberapa jenis, Jenis retinol yang bisa didapatkan secara bebas di toko atau apotek diantaranya yaitu adapalene, retinaldehyde, dan retinyl palmitate.  Sedangkan, jenis retinol seperti isotretinoin, tazarotene, tretinoin harus menggunakan resep dokter karena memiliki efek samping kuat pada kulit.  Terdapat beberapa hal yang harus sobat youtz perhatikan nih ketika menggunakan retinol untuk perawatan kulit, diantaranya :  1. Memilih retinol dengan kadar atau konsentrasi yang rendah2. Perhatikan intensitas pakainya3. Gunakan pada malam hari4. Bersihkan wajah sebelum memakai retinol5. Oleskan retinol secara tipis6. Gunakan pelembab setelah menggunakan retinol7. Hindari penggunaan retinol bersamaan dengan bahan peeling  Diantara ketujuh hal tersebut, ada yang menarik terkait penggunaan retinol, yaitu retinol digunakan pada malam hari. Kira-kira kenapa ya retinol digunakan pada malam hari?  Sobat youtz ada yang tahu nggak?  Ada beberapa alasan yang mengharuskan retinol digunakan pada malam hari, diantaranya :  - Retinol sensitif terhadap sinar matahariJika digunakan pada siang hari, retinol dapat menyebabkan iritasi dan kerusakan pada kulit akibat paparan sinar UV. - Bekerja lebih efektif pada malam hariRetinol bekerja menstimulasi kolagen pada kulit yang aktif diproduksi pada malam hari. - Meningkatkan kualitas tidurMenurut beberapa penelitian, retinol dapat meningkatkan kualitas tidur dengan meningkatkan produksi melatonin, yaitu sebuah hormon yang diperlukan untuk tidur dengan baik. Nah sobat, itu dia alasan kenapa retinol sebaiknya digunakan pada malam hari. Sekarang sobat youtz sudah paham dan jelas kan?    (Ann/Frq)     Daftar pustaka :  https://www.siloamhospitals.com/informasi-siloam/artikel/apa-itu-retinol https://www.alodokter.com/ketahui-4-cara-pemakaian-retinol-yang-benar https://diary.marshabeauty.com/beauty_article/inilah-alasan-kenapa-retinol-dipakai-malam-hari-saja-terutama-kulit-sensitif/ https://hellosehat.com/penyakit-kulit/perawatan-kulit/cara-menggunakan-skincare-retinol/

Health

image-berita
Bank Konvensional dan Bank Syariah, Apa Bedanya Sih?

Finance - Sobat Youtz harus tau, Bank merupakan sebuah badan usaha di bidang keuangan yang mengelola uang masyarakat, terutama memberi kredit dan jasa dalam lalu lintas pembayaran serta peredaran uang.  Badan usaha ini merupakan lembaga keuangan resmi yang memiliki lisensi dari otoritas terkait untuk menghimpun dana dari masyarakat. Selain menghimpun dan menyalurkan dana kembali, bank juga menyediakan produk keuangan lainnya, seperti manajemen investasi, penukaran mata uang asing, hingga berbagai jasa pembayaran.  Saat ini kita sudah mengenal terdapat dua jenis model perbankan, diantaranya:  1. Bank SyariahBank Syariah merupakan bank yang menggunakan asas-asas dan prinsip Agama Islam, Prinsip syariah Islam yang dimaksud mencakup dengan prinsip keadilan dan keseimbangan ('adl wa tawazun), kemaslahatan (maslahah), universalisme (alamiyah), serta tidak mengandung gharar, maysir, riba, zalim dan obyek yang haram, sebagaimana yang diatur dalam fatwa Majelis Ulama Indonesia.  Hal ini sebagaimana termaktub dalam Undang-undang No. 21 tahun 2008 tentang Perbankan Syariah.  2. Bank KonvensionalBank konvensional adalah lembaga keuangan yang memberikan berbagai layanan kepada pelanggan, termasuk rekening simpanan, pinjaman, dan produk keuangan lainnya.  Biasanya, mereka diatur oleh lembaga pemerintah dan beroperasi dalam kerangka hukum dan peraturan.  Perbedaan fundamental antara perbankan syariah dan perbankan konvensional adalah terletak pada prinsip-prinsip, perbankan syariah sangat detail mengatur mengenai riba dan hal-hal yang dianggap batil.  Nah Sobat Youtz, kegiatan usaha atau perbankan syariah sangat menghindari hal-hal berikut berikut ini loh:  Riba Riba merupakan nama lain dari bunga atau adanya kelebihan jumlah nilai uang atau barang dengan cara yang batil atau tidak sah menurut syariat Islam.  Contoh sederhananya, pada saat melakukan peminjaman uang, namun saat pengembalian terdapat jumlah yang lebih banyak untuk dibayarkan karena ada penetapan bunga. Secara bahasa riba berarti ziyadah atau tambahan.  Maysir Maysir atau Qimar yaitu suatu hal yang tidak pasti, hal ini seperti judi, atau contoh lain adalah apabila ada suatu permainan yang mana seorang pemenang akan mengambil keuntungan dari peserta yang kalah.   Jadi dalam perbankan syariah sangat dilarang proses atau bentuk transaksi yang digantungkan pada hal yang tidak pasti.  Gharar  Transaksi bisnis yang mengandung ketidakjelasan bagi para pihak, baik dari segi kuantitas, fisik, kualitas, waktu penyerahan, bahkan objek transaksinya pun bisa jadi masih bersifat spekulatif.  Ketidak-pastian ini melanggar prinsip syariah yang idealnya harus transparan dan memberi keuntungan bagi kedua belah pihak. Dalam hal ini prinsip ekonomi syariah yang juga menjadi asas perbankan syariah harus mengandung nilai keadilan, kebersamaan, pemerataan, dan kemanfaatan serta prinsip kehati-hatian yang wajib dianut pegawai dan pengelola bank. Gimana menurut Sobat Youtz?   (Fli/Frq)

Finance

image-berita
Olahraga Ini Bisa Dilakukan oleh Para Lansia

Olahraga - Sobat Youtz, kelompok lansia atau lanjut usia terhitung sejak seseorang memasuki usia 60 tahun ke atas. Mengacu pada Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1998 tentang kesejahteraan lanjut usia pada Bab 1 Pasal 1 Ayat 2.  Usia lansia memang memerlukan treatment khusus dalam menjaga kesehatan, seperti pola makan, makanan yang dikonsumsi, olahraga atau aktivitas fisik pun menjadi hal krusial yang perlu dipertimbangkan namun tentunya tetap harus dilakukan.  Pada dasarnya, olahraga atau aktivitas fisik yang dilakukan oleh lansia memiliki banyak manfaat, manfaat tersebut sangat berdampak bagi kualitas tidur, nafsu makan, kondisi tubuh yang lebih bugar dan segar.  Lalu aktivitas seperti apa yang bisa dilakukan oleh lansia?  Berdasarkan rekomendasi Badan Kesehatan Dunia atau WHO, berikut beberapa jenis olahraga dan aktivitas fisik yang bisa dilakukan oleh para lansia, namun ada beberapa catatan mengenai pertimbangan apa saja yang perlu diperhatikan dalam proses kegiatan fisik dan olahraga yang dilakukan, diantaranya: - Durasi minimal 150 menit untuk latihan fisik sedang atau 17 menit untuk latihan fisik berat dalam waktu seminggu. - Pada saat olahraga atau aktivitas fisik tertentu sedang dilakukan, maka perlu untuk dipastikan bahwa durasinya minimal 10 menit, apabila sudah terbiasa maka bisa dibiasakan olahraga untuk lansia dalam intensitas sedang selama 300 menit atau intensitas berat selama 150 menit sepekan. - Kita perlu tahu, bahwa mayoritas lansia mungkin sudah semakin sulit melakukan koordinasi tubuh, sehingga perlu adanya sesi khusus untuk berlatih mengenai keseimbangan tubuh sebanyak 2-3 kali seminggu. Setelah mempertimbangkan hal-hal di atas, baru Sobat bisa melihat aktivitas fisik atau olahraga seperti apa yang bisa dilakukan lansia, terutama untuk tetap menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh, diantaranya:  Berjalan Berjalan merupakan salah satu aktivitas fisik ringan yang baik untuk lansia, kondisi fisik lansia yang tidak sekuat usia-usia yang lebih muda, sehingga jalan berjalan santai yang rutin dilakukan setiap hari sangat baik untuk menambah stamina, membakar kalori berlebih, dan menguatkan jantung.  Bersepeda Bersepeda bisa menjadi alternatif aktivitas fisik yang bertujuan meningkatkan kekuatan tulang dan sendi serta menjaga kesehatan. Namun, bersepeda bagi lansia perlu memperhatikan aspek keselamatan, seperti pelindung kepala atau helm, dan siku.  Berenang Bagi lansia yang memiliki kemampuan berenang, bisa melakukan renang secara rutin 2-3 kali seminggu, olahraga ini dapat meningkatkan kekuatan otot dan sendi, melancarkan aliran darah, serta baik untuk kesehatan jantung, otak, dan paru-paru. Yoga Yoga memiliki beberapa manfaat, seperti melatih fokus pikiran dan pernapasan. Yoga juga baik untuk kesehatan mental pada lansia sehingga dapat mengurangi risiko stres atau bahkan depresi.  Masih ada banyak aktivitas dan macam-macam olahraga yang bisa dilakukan oleh lansia, terkait intensitas dan pertimbangan kecocokan maupun kesehatan, hal ini bisa ditanyakan dan didiskusikan dengan dokter atau pihak yang memiliki keilmuan lebih dalam tentang ini.  Gimana menurut Sobat Youtz?   (Fli/Frq)

Education

image-berita
Kenapa Kuku tangan Lebih Cepat Panjang dari pada Kuku Kaki?

Kesehatan - Sobat Youtz tau nggak, kuku menjadi salah satu bagian dari tubuh kita yang sering diperhatikan estetikanya. Meski jarang dilihat orang dan tidak terlalu menonjol, tapi tidak sedikit dari kita yang terus menerus melakukan perawatan terhadap kuku. Setuju nggak nih, sobat youtz?  Ngomong-ngomong soal kuku, mungkin kita menyadari kalau pertumbuhan kuku tangan dan kaki punya waktu yang sama, tapi sobat youtz sadar nggak sih, kalau kuku tangan itu lebih cepat panjang dari pada kuku kaki.  Kira-kira kenapa ya sobat youtz? Yuk kita bahas!  Sebelum membahas alasan mengapa kuku jari tangan tumbuh lebih cepat dibanding kuku jari kaki, ada kalanya kita perlu paham dulu nih sobat, bagaimana mekanisme pertumbuhan kuku yang sebenarnya.  Layaknya tulang dan gigi, kuku merupakan bagian terkeras dari tubuh karena kandungan airnya yang sangat sedikit. Kuku terdiri dari protein yang disebut keratin – yang juga terdapat pada kulit dan rambut.  Setiap kuku mulai tumbuh dari sebuah kantong kecil yang berada di bawah kulit, yang disebut matriks kuku. Matriks kuku ini akan terus-menerus membuat sel baru dan mendorong sel yang lebih tua ke atas dan keluar ke arah ujung jari dari tempelan kecil kulit di bawah kuku yang disebut dengan nail bed.  Lunula adalah garis berwarna keputihan yang mungkin bisa sobat youtz lihat di bagian bawah kuku. Jika sobat youtz nggak bisa melihat lunula, jangan khawatir. Sebenarnya lunula berada tepat di bawah kutikula kita.  Bahkan beberapa orang dengan kuku yang lebih kecil mungkin hanya bisa melihatnya jika menggunakan kaca pembesar.  Kalau kita perhatikan, kuku tangan kita lebih cepat panjang dari pada kuku kaki loh. Hal ini ternyata ada penjelasan ilmiahnya. Ahli dermatologi mengungkapkan bahwa pertumbuhan kuku tangan lebih cepat dibandingkan dengan kuku kaki, di mana kuku tangan lebih cepat tiga kali dibandingkan dengan kuku kaki.  American Academy of Dermatology mengatakan bahwa kuku tangan tumbuh sekitar 0,1 mm per hari. Itu berarti kuku tangan tumbuh sebanyak 3 mm dalam sebulan.  Menurut para ilmuwan, hal ini terjadi karena jari-jari tangan lebih sering daripada kuku kaki. Nah, hal inilah yang membuat kuku jari kita tumbuh lebih cepat dari kuku jari kaki.  Selain itu, ada juga ilmuan yang mengatakan jari kuku tangan lebih cepat panjang dibanding jari kuku kaki karena kuku jari tangan lebih dekat dengan jantung, sehingga kuku jari tangan mendapatkan sirkulasi aliran darah yang lebih baik dibandingkan kuku jari kaki.  Jadi, secara umum pertumbuhan kuku tangan lebih cepat karena memang sirkulasi aliran darahnya lebih baik dibandingkan dengan kuku kaki.  Meski demikian, ada faktor lain yang juga mempengaruhi pertumbuhan kuku baik tangan maupun kaki, yaitu faktor hormon, usia, iklim dan waktu setiap tahunnya.  Nah, jadi itu dia alasan kenapa kuku kaki tangan kita lebih cepat panjang dari pada kuku kaki ya sobat youtz.    (Ann/Frq)   Daftar pustaka :  https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-6586349/mengapa-kuku-tangan-lebih-cepat-tumbuh-dibandingkan-kuku-kaki#:~:text=Penjelasan%20lain%20terkait%20perbedaan%20pertumbuhan,lebih%20sedikit%20dibandingkan%20jari%20tangan.  https://hellosehat.com/penyakit-kulit/perawatan-kuku/pertumbuhan-kuku-jari-tangan-cepat/

Education

image-berita
Ternyata Ini Bedanya Budaya Kerja BUMN, Startup, dan PNS

Edukasi -  Sobat Youtz tau nggak, saat ini kita bisa melihat ada banyak sekali tipe perusahaan dan tempat bekerja, yang mana tentunya tempat bekerja ini memiliki budaya, latar belakang, dan sistem kerja yang cukup berbeda.  Setiap tempat kerja memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing bagi setiap orang. Tapi sebelum itu, mari kita mengenal tiap jenis tempat bekerja.  BUMN Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memiliki budaya kerja yang terorganisir, disiplin, dan teratur. Persoalan jam kerja, perhitungan lembur, dan sebagainya juga diperhatikan.  Oleh sebab itu, budaya kerja dan jam kerjanya juga cenderung kaku. Hierarki jabatan cukup jelas sehingga ada batasan-batasan yang harus Sobat patuhi. Setiap karyawan BUMN harus menerapkan rasa hormat dan sopan santun.  Perihal gaji dan tunjangan BUMN juga sudah mengatur sedemikian rupa yang ditentukan dengan kinerja dan posisi atau jabatan.  Start-Up Start-up dikenal sebagai perusahaan yang baru berkembang. Hal ini yang membuat pekerja startup bekerja dengan target yang ketat namun fleksibel dalam sistem dan cara bekerja, asalkan KPI dan target terpenuhi.  Rata-rata jam kerja start-up juga tidak monoton, ada yang bebas bekerja di kantor atau di rumah. Hubungan dan batasan antar jabatan tidak sekaku perusahaan BUMN.  Komunikasi antar karyawan lebih simpel dan cepat. ruangan kerja open space alias ruangan terbuka di mana semua karyawan bekerja tanpa sekat pembatas. Walaupun beberapa start-up juga memiliki sekat dalam ruang kerja sebagaimana korporat atau BUMN.  Pegawai Negeri Sipil (PNS) ASN/PNS memiliki jam kerja biasanya hari kerja 5 sampai 6 hari. Asal memenuhi waktu 37,5 jam perminggu. Jenjang karir dan golongan PNS dipengaruhi latar pendidikan.  Struktur birokrasi pada ASN, termasuk PNS, dibagi berdasarkan pangkat dan golongan. Keduanya dipengaruhi oleh kompetensi, pendidikan, prestasi, masa kerja, juga diklat jabatan yang pernah diikuti.  Ada empat golongan dalam pembagian jenjang karir PNS, yakni Golongan I, II, III, dan IV. Setiap golongan juga memiliki jenjang, misalnya Golongan IA hingga ID.  Selanjutnya, Golongan III (Penata) menerima kualifikasi pendidikan S-1 atau D-IV, S-2, hingga S-3.  Terakhir, yaitu Golongan IV (Pembina) merupakan puncak karir PNS.  Budaya kerja, sistem kerja, jenjang karir, sampai proses penggajian dari ketiganya memang memiliki kekurangan dan kelebihan apabila disesuaikan dengan masing-masing orang, untuk itu persiapkan diri kita untuk menggapai perusahaan atau tempat kerja impian kita semua!   (Fli/Frq)

Education

image-berita
Ajak Masyarakat Hemat Energi Masa Depan Ala Mahasiswa SV IPB University

Edukasi - Mahasiswa Teknik dan Manajemen Sekolah Vokasi IPB University menggelar Watatriction 2023 dengan konsep pengabdian masyarakat.  Mengusung tema "Hemat Energi Demi Generasi", kegiatan digelar di SMPN 11 Bogor, Sempur, Kecamatan Bogor Tengah Kamis (26/10/2023).  Watatriction 2023 memiliki fokus dalam mendorong kesadaran dan pelestarian sumber daya tenaga yang ada dan dapat dimanfaatkan secara bersama.  Tidak dapat dipungkiri, sumber daya energi terancam efisiensinya. Hal tersebut disebabkan oleh perilaku manusia yang semakin merusak stabilitas ekosistem.  Oleh karena itu dengan agenda ini dapat memberikan dampak positif dalam jangka pendek maupun jangka panjang.  "Sangatlah penting dalam mencapai kesuksesan acara. Hasilnya, rasa puas yang mendalam dan perasaan kebanggaan serta haru terpancar", pungkas ketua pelaksana Siti Delia Maryani dalam keterangan tertulis.  Pengabdian masyarakat Watatriction 2023 telah menginspirasi banyak masyarakat, terkhusus membantu dalam memahami pentingnya pelestarian lingkungan terutama dalam konteks hemat energi.  Kegiatan tersebut pun diharapkan dapat membantu masyarakat terkhusus generasi muda penerus bangsa yang ada di SMPN 11 Bogor dalam pengembangan keterampilan, sikap, dan nilai yang bermanfaat untuk masyarakat sekitar.  "Kami memiliki komitmen untuk terus menginspirasi generasi muda selanjutnya lebih-lebih berdampak dalam kebaikan," imbuhnya.   (Frq/Tra)

News

image-berita
Hubungan antara Mood Wanita dengan Menstruasi

Kesehatan - Sobat youtz, kamu pernah nggak sih punya teman wanita yang moodnya gampang banget berubah atau mood swing gitu, terutama kalau dia lagi menstruasi? Atau kamu sendiri yang ngalamin kaya gitu?  Sebenarnya hal ini adalah hal umum loh yang terjadi pada wanita, hampir rata-rata wanita usia produktif yang sedang haid mengalami perubahan mood atau mood swing seperti ini.  Hmm… kira-kira kenapa ya, wanita yang lagi menstruasi itu moodnya gampang banget berubah? Bisa tiba-tiba marah, nangis, happy atau bahkan nggak mood ngapa-ngapain. Eiiittts, hal ini ternyata ada penjelasan medisnya loh.  Jadi sobat, kadar hormon estrogen yang naik turun dalam tubuh memainkan peran yang penting terhadap kondisi ini. Ketika fase ovulasi atau lepasnya sel telur, hormon estrogen dalam tubuh akan mencapai kadar paling tinggi.  Jika pada fase ovulasi pembuahan tidak terjadi, tubuh akan memasuki fase pramenstruasi (PMS). Kadar estrogen pada fase ini akan menurun drastis sebelum pada akhirnya akan meningkat lagi.  Ada begitu banyak efek estrogen bagi tubuh. Hormon estrogen bisa mempengaruhi produksi sekaligus efek dari endorfin jika dihubungkan dengan suasana hati. Endorfin sendiri merupakan hormon yang berperan menghadirkan kenyamanan dan kesenangan.  Hormon yang satu ini juga membantu meningkatkan kadar serotonin yang berperan dalam pola tidur, suasana hati, dan nafsu makan.  Setiap wanita tidaklah sama dalam merasakan efek dari hormon estrogen. Beberapa bisa lebih sensitif terhadap perubahan kadar hormon ini ketika menstruasi. Inilah yang membuat wanita lebih sensitif saat menstruasi dan terlihat sangat mudah mengalami perubahan suasana hati.  Tapi sobat youtz, selain karena siklus haid, kecemasan, stres, dan depresi juga berpengaruh terhadap naik turunnya kadar hormon estrogen di dalam tubuh.  Biasanya sobat, suasana hati dan perasaan sensitif ini akan berkurang atau berhenti pada hari kedua menstruasi. Tapi walaupun begitu, bisa saja wanita akan menjadi sangat sensitif atau sering bad mood karena munculnya gejala fisik yang jelas membuat tidak nyaman, seperti rasa sakit dan atau kram di bagian rahim atau perut.  Makanya, buat kaum adam, kalau para wanita dirasa lagi sensitif atau mood swing, harap dimaklumi ya.  Nah, itu dia penjelasan medisnya kenapa wanita jadi lebih sensitif di kala menstruasi. Sekarang kamu sudah paham kan sobat youtz???    (Ann/Fli)     Daftar pustaka :  https://hellosehat.com/wanita/menstruasi/bad-mood-saat-haid/ https://www.halodoc.com/artikel/mengapa-wanita-lebih-sensitif-saat-menstruasi https://lifestyle.kompas.com/read/2023/10/12/050815720/alasan-medis-yang-bikin-wanita-suka-marah-marah-saat-haid?page=all

Health

image-berita
Sobat Harus Tahu, Ini Bedanya Sistem Pemerintahan di Berbagai Negara di Dunia

Edukasi - Tahukah Sobat bahwa dalam sistem pemerintahan negara-negara di dunia tidak hanya berbentuk presidensial, namun ada yang berbentuk monarki, parlementer, dan masih banyak lagi.  Lalu, apa bedanya negara parlementer, monarki, presidensial dan sistem negara yang lainnya? Mari kita bahas secara umum beberapa bentuk atau sistem pemerintahan negara-negara di dunia.  1. Sistem Pemerintahan Parlementer Sistem parlementer di mana ada presiden dan perdana menteri yang berkuasa. Parlemen memiliki peran sangat besar dalam pemerintahan. Beberapa negara yang melaksanakan sistem pemerintahan ini, seperti Malaysia, Jepang, Inggris, Belanda, Singapura dan sebagainya.  Dalam sistem parlemen memiliki wewenang dalam mengangkat perdana menteri dan bisa menjatuhkan pemerintahan, yakni dengan mengeluarkan semacam mosi tidak percaya.  Dalam sistem pemerintahan ini, posisi presiden sebagai kepala negara, sedangkan perdana menteri menjadi kepala pemerintahan.  Berikut karakteristik sistem pemerintahan parlementer, yaitu: - Parlemen menjadi pemegang kekuasaan.- Negara dipimpin oleh seorang perdana menteri sebagai kepala pemerintahan dan kepala negara dipegang oleh presiden atau raja.- Kekuasaan eksekutif presiden ditunjuk oleh legislatif, sedangkan raja diseleksi berdasarkan undang-undang.- Perdana menteri memiliki hak prerogratif (hak istimewa).- Kekuasaan eksekutif bertanggungjawab pada kekuasaan legislatif.- Menteri-menteri bertanggung jawab pada kekuasaan legislatif.- Kekuasaan eksekutif dapat dijatuhkan oleh legislatif.- Pemilihan kepala pemerintahan dipilih melalui rakyat secara langsung atau parlemen (tidak langsung).- Pemilihan parlemen dapat berubah-ubah sesuai dengan keputusan Perdana Menteri. 2. Sistem Pemerintahan Semipresidensial Macam sistem pemerintahan semipresidensial merupakan gabungan dari Presidensial dan Parlementer hingga disebut sebagai Dual Eksekutif atau Eksekutif Ganda. Terlihat kuat, sebab posisi perdana menteri dan presiden menjalankan kekuasaan bersama. Di lain sisi, terdapat parlemen atau wakil rakyat yang memiliki hak kuat dalam pemerintahan.  3. Sistem Pemerintahan Komunis Sistem pemerintahan dikendalikan penuh oleh partai komunis. Macam sistem pemerintahan yang masih ada hingga saat ini, yakni Korea Utara, Vietnam, Laos, Republik Rakyat Tiongkok, Transnistria, dan Kuba.  Komunisme atau Marxisme merupakan ideologi dasar yang umumnya digunakan oleh partai komunis. Berkenaan dengan filosofi, politik, sosial, dan ekonomi.  Tujuan utamanya untuk menciptakan masyarakat komunis dengan aturan sosial dan ekonomi berdasar kepemilikan bersama alat produksi, serta tidak adanya kelas sosial, uang, dan negara. 4. Sistem Pemerintahan Demokrasi Liberal Demokrasi liberal atau demokrasi konstitusional. Politiknya menganut pada kebebasan individu. Berusaha supaya keputusan pemerintah tidak melanggar kemerdekaan, serta hak-hak individu seperti tercantum dalam konstitusi.  Sistem ini diterapkan oleh beberapa negara seperti Amerika Serikat, Kanada dan Britania Raya. Tetap melalui konstitusi yang digunakan berupa sistem presidensial, republik, dan monarki konstitusional.  5.  Sistem Pemerintahan Liberal Macam sistem pemerintahan Liberal menganut pada asas kebebasan sebagai landasan penetapan kebijakan. Pemerintah tak begitu banyak menetapkan kebijakan.  Mayoritas aktivitas pemerintahan negara dijalankan oleh pihak swasta. Liberal atau liberalisme merupakan sebuah ideologi, pandangan filsafat, serta tradisi politik yang didasarkan pada pemahaman, bahwa kebebasan dan persamaan hak adalah nilai politik yang utama.  Jadi, menurut Sobat Negara kita tercinta menganut sistem pemerintahan yang mana?   (Fli/Frq)

Education

image-berita
Duka Mendalam! Youtuber Cilik Asal Palestina Awni Eldous Tewas oleh Serangan Udara Israel

News - Duka mendalam terhadap korban perang Palestina Vs Israel mulai 7 oktober 2023. Namun lebih mendalam lagi ketika Youtuber Awni Eldous meninggal akibat serangan udara Israel.  YouTuber cilik asal Palestina ini menjadi salah satu dari ribuan korban meninggal akibat serangan udara Israel. Kabar meninggalnya Awni pun viral di media sosial dan kini sudah dikonfirmasi kebenarannya dari berbagai sumber.  Sebagaimana diketahui, dalam channel YouTube-nya, Awni sering bikin beragam konten, terutama yang berkaitan dengan gaming, hal yang disukainya.  Konten terakhirnya diposting sekitar tiga bulan lalu, tak lama sebelum dimulainya agresi Israel baru-baru ini di Gaza.  Selain itu, video Awni yang memperkenalkan dirinya dan menyebutkan keinginannya punya sejuta subscriber beredar luas di media sosial.  Remaja berusia 12 tahun ini memiliki impian channel YouTube-nya punya jutaan subscriber.  "Target saya, channel ini bisa mencapai 100 ribu subscriber, 500 ribu, 1 juta, jika Tuhan mengizinkan, saya ingin mencapai 10 juta (subscriber) dengan dukungan dan cinta dari kalian," ujarnya dalam potongan video yang viral dan diterjemahkan Al Jazeera.  Lebih lanjut, channel YouTube Awni Eldous @awnieldous141 sudah tembus lebih dari 1,19 juta subscriber. Kabar meninggalnya Awnie menuai simpati banyak orang dan menggerakkan mereka untuk mewujudkan impian Awni meski ia sudah tiada.  "Allah lebih mencintaimu, subscribermu jauh lebih banyak sekarang, mengirimkan doa-doa untukmu Awni," tulis warganet. "Masya Allah, subscribermu jutaan malaikat wahai syuhada," sebut yang lain. Atas peristiwa tersebut, Kementerian Kesehatan Gaza mengumumkan jumlah korban tewas terus meningkat menjadi lebih dari 4.000 orang, sebagian besar adalah anak-anak dan perempuan.   (Frq/Tra)

News

image-berita