FedEx Resmi PHK 221 Karyawan dan 8 Manajer

Jumat, 19 April 2024

Penulis: Faruq Bytheway

image-berita
Foto: FedEx (instagram/@fedex).

Finance - Perusahan berbasis layanan pengiriman international express, FedEx resmi melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap 211 karyawan dan 8 manajer di Florida Barat Daya. 

Hal itu dilakukan karena perusahaan menutup tiga fasilitas di wilayah tersebut.

Seperti dilansir dari Business Observer, Jumat (19/4/2024), dalam empat surat yang dikirim ke negara bagian minggu ini, Federal Express Corp mengumumkan PHK dengan mengatakan pihaknya menutup dua fasilitas pengiriman di Naples dan masing-masing satu di Fort Myers dan Punta Gorda. 

Lebih lanjut, isi surat tertulis bahwa karyawan yang bekerja di fasilitas tersebut akan dipindahkan dalam jumlah yang tidak ditentukan. 

Selain itu, untuk posisi yang dihilangkan akan diberikan opsi untuk dipertimbangkan, termasuk relokasi, pesangon, atau cuti agar mereka dapat mengambil posisi lain di perusahaan.

Mengenai alasan penutupan fasilitas tersebut, juru bicara mengatakan keputusan perusahaan telah menimbang berbagai faktor. 

"Setiap pasar adalah unik dan keputusan operasional seperti ini didasarkan pada sejumlah faktor, termasuk fluktuasi volume, permintaan pelanggan, jejak fasilitas, dan banyak lagi," katanya. 

"Keputusan seperti ini tidak pernah diambil dengan mudah, dan merupakan hasil dari banyak pemikiran dan pertimbangan untuk kebutuhan bisnis kami," imbuhnya.


(Frq/Tra)

Tags

tag_fill_round [#1176] Created with Sketch.
FedEx Layanan Pengiriman Kurir PHK Karyawan