Tanaman Bunga Ini hanya Tumbuh di Bulan-bulan Tertentu
Rabu, 15 November 2023
Penulis: Fildzah Izzati Ishmah

Edukasi - Apakah Sobat Youtz pecinta tanaman, jenis bunga-bungan, atau memiliki hobi menanam bunga? Mungkin aktivitas menanam bunga-bunga indah disesuaikan dengan bulan tertentu bisa menjadi hobi yang menyenangkan, karena menanam bisa meningkatkan kebahagiaan dan mood baik loh.
Terlebih lagi apabila tanaman yang kita tanam sudah menunjukan kuncup dan mekar merona dengan indah, setelah melalui masa penantian beberapa minggu bahkan bulan. Nah, kali ini mari kita mengenal jenis-jenis tanaman yang tumbuh di bulan-bulan tertentu.
Bunga Anyelir di Bulan Januari
Bunga anyelir atau yang memiliki nama ilmiah Dianthus caryophyllus merupakan bunga yang cocok ditanam pada bulan awal tahun alias bulan Januari, karena bunga ini lahir dan berkembang di bulan Januari.
Bunga Anyelir memiliki beberapa warna, yaitu: bunga berwarna merah yang diartikan lambang cinta, bunga berwarna kuning yang ditandai sebagai simbol penolakan, dan bunga berwarna putih ditandakan sebagai simbol kesucian kelahiran untuk Januari.
Bunga ini juga memiliki beragam warna dengan arti berbeda.
Bunga Violet Rachelle di Bulan Februari
Menurut keterangan para herbalis dijelaskan bahwa bunga ini memiliki energi yang sejuk dan lembab serta berkhasiat untuk dapat dijadikan sebagai obat. Bunga violet dianggap melambangkanmewakili kesetiaan, keberanian, kebijaksanaan, dan kepercayaan.
Hebatnya lagi, bunga ini juga cukup tahan banting dengan kondisi cuaca, terutama cuaca dingin.
Bunga Daffodil di Bulan Maret
Bunga daffodil relatif mekar pada awal musim semi, sehingga bunga ini memiliki nuansa lahir kembali dan awal yang baru. Di Prancis, daffodil menjadi simbol dari harapan.
Hal ini berlaku jika memberi seseorang bunga daffodil harus lebih dari satu batang karena jika hanya satu batang akan memberikan nasib buruk.
Bunga Daisy di Bulan April
Bunga Daisy atau yang dikenal dengan Bellis perennis akan mekar saat terkena sinar matahari pertama. Tak heran nama “daisy” disematkan karena nama itu berasal dari bahasa Anglo Saxon yang berarti matahari.
Bunga ini juga dianggap melambangkan kepolosan, kemurnian, dan menjaga rahasia.
Bunga Hawthorn di Bulan Mei
Bunga hawthorn Menurut Robinett adalah bunga yang juga dikenal dengan Crataegus. Bunga ini memiliki nama yang berasal dari bahasa Yunani “kratos” untuk “kekuatan” dan “ akis” untuk “tajam” karena durinya.
Bunga Matahari di Bulan Juni
Bunga matahari memang cocok ditanam pada Bulan Juni karena berada pada puncak musim panas. Namun perlu juga diperhatikan mengenai bagaimana menempatkan benih bunga matahari dengan baik.
Pada dasarnya ada beberapa jenis bunga matahari, beberapa di antaranya tingginya mencapai lebih dari 6 kaki dan menghasilkan kepala bunga seukuran piring.
Nah, Bunga-bunga di atas bisa menjadi referensi bagi Sobat yang suka menanam, merawat, dan mengoleksi bunga-bunga.
Selain itu, Sobat bisa menyesuaikan dengan bulan-bulan yang cocok sebagai waktu tumbuh-kembang bunga-bunga. Selamat mencoba!
(Fli/Frq)
Tags
Berita Populer
#1
#2
#3
#4
#5
#6
#7
#8
#9
#10
Berita terkait

Edukasi - Suasana di tiga kelas Sosiologi angkatan 2023 Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas...
EducationKamis, 27 Juni 2024

Edukasi - Sobat Youtz, siapa disini yang warga bekasi? Sebagai warga bekasi sering merasa bosan nggak sih kalo di...
EducationSenin, 25 Desember 2023

Inspirasi - Sejak diluncurkan pada tahun 2022, Beasiswa Rinaldi telah memberikan dampak positif yang cukup signif...
EducationRabu, 29 Mei 2024

Edukasi - Sobat Youtz pasti pernah mengalami ngerjain skripsi sampai lulus dan wisuda dan hal itu menjadi momen y...
EducationMinggu, 15 Oktober 2023

Edukasi - Sobat youtz, tahun 2024 ini, Indonesia menjadi tuan rumah untuk event World Water Forum loh, tepatnya d...
EducationSelasa, 21 Mei 2024

Edukasi - Siapa sih yang tak kenal Bill Gates? Selama beberapa tahun terakhir ini dirinya selalu masuk de...
EducationJumat, 21 Juli 2023

Edukasi - Salah satu visi program Shortcourse mahasiswa LPDP-PKUMI di University of California, Riverside (UCR) ...
EducationSenin, 29 April 2024

Edukasi - 21 Januari ada momen menarik yang selalu diperingati oleh khalayak umum baik secara nasional maupun int...
EducationSelasa, 21 Januari 2025

Edukasi - Sobat Youtz, Menjadi moderator dalam suatu acara talk show walaupun terlihat menyenangkan, pada dasarny...
EducationRabu, 01 November 2023

Edukasi - Apakah Sobat Youtz pernah merasa kesal, saat melihat grup keluarga dipenuhi oleh forward chat dan inf...
EducationRabu, 27 September 2023