Tak Kunjung Ditemui Jokowi, Aksi BEM SI Ricuh
Senin, 22 Juli 2024
Penulis: Faruq Bytheway
News - Ratusan massa aksi dari Badan Eksekuti Mahasiswa Seluruh Indonesua (BEM SI) berakhir ricuh setelah tak ditemui oleh Jokowi maupun perwakilan istana.
Aksi yang digelar di Patung Kuda, Jakarta Pusat, Senin (22/7/2024), menjadi ricuh usai menumbangkan satu barier beton yang ditariknya dengan tali tambang.
"Kami mau menyampaikan aspirasi. Kami ingin Jokowi atau perwakilan bisa menemui kami di sini. Kami akan tetap di sini sampai jam 10 malam nanti," dalam orasi Koordinator Pusat BEM SI Herianto di atas mobil komando.
Diketahui, percobaan pertama gagal lantaran barier beton tidak jatuh ketika ditarik beberapa orang.
Kemudian percobaan kedua sekitar pukul 17.30 WIB, massa bergeser mengaitkan tali tambang di sisi barat yang terpasang di atas trotoar.
Hanya membutuhkan waktu beberapa menit, satu barikade beton tumbang.
Sontak hal ini membuat suasana semakin ramai. Polisi yang berjaga di balik beton mulai mendekat ke arah massa aksi dan meminta mereka tenang dan kembali ke balik tembok.
Di sisi lain, polisi meminta agar massa aksi kembali ke balik tembok. Mereka tak ingin ada bentrok antara kedua kubu.
"Menyampaikan aspirasi bukan berarti memaksakan aspirasi. Silakan kembali ke balik tembok sebagai tanda aksi ini damai," teriak polisi yang ada di atas mobil komandonya lewat pengeras suara.
Akhirnya menjelang beberapa menit, azan Magrib berkumandang. Massa aksi pun sepakat beristirahat dan melakukan ibadah salat Magrib lebih dulu.
(Frq/Tra)
Tags
Berita Populer
#1
#2
#3
#4
#5
#6
#7
#8
#9
#10
Berita terkait
News - Ratusan anak muda yang tergabung di sejumlah komunitas bersama artis hingga influencer mengikuti event lar...
NewsSenin, 27 Mei 2024
Purwokerto - Sebagai mahasiswa yang selalu mencari anternatif dan solusi dalam kehidupan kedepan, Mahasiswa Kimia...
NewsSenin, 23 Oktober 2023
News - Sebelum mundur dari Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN), Bambang Susantono meninggalkan pesan tersirat...
NewsRabu, 05 Juni 2024
News - Youtz Creative Incubator Batch 1 telah resmi ditutup pada Kamis (8/8/2024) secara online melalui Zoom Mee...
NewsJumat, 09 Agustus 2024
News - Yohanes Ande Kala, atau yang lebih dikenal sebagai Joni, namanya sempat menjadi sorotan nasional pada tahu...
NewsMinggu, 29 September 2024
News - Hari ini, kita berkumpul di sini untuk menutup babak besar dalam perayaan Istiqlal Santri Fest 2023. Acara...
NewsSelasa, 31 Oktober 2023
News - Aksi pembakaran oleh warga Israel terhadap markas The United Nations Relief and Works Agency (UNRWA) menua...
NewsJumat, 10 Mei 2024
Penampilan musik tradisional Tong-tong merupakan salah satu budaya yang melekat pada kabupaten di ujung timur Pul...
NewsJumat, 04 Agustus 2023
News - Dalam mengenali dan menggali beragam potensi yang dimiliki bisa menjadi langkah awal anak muda untuk mengg...
NewsKamis, 18 Januari 2024
News - Ikatan Cendikiawan Muda Akuntansi (ICMA) menggelar kegiatan Webinar Nasional “Diseminasi Hasil PKM Ikata...
NewsMinggu, 24 Desember 2023