Ternyata Paus Fransiskus Cuma Punya Satu Paru-Paru

Sabtu, 07 September 2024

Penulis: Anna Lutfhiah

image-main-content
Foto: Paus Franciskus (MSN).

Kesehatan - Sobat Youtz, belakangan ini di Indonesia sedang ramai perbincangan mengenai tokoh keagamaan umat Katolik yang begitu dihormati di dunia, yaitu Paus Fransiskus. 

Sebuah kehormatan besar bangsa Indonesia bisa dihadiri oleh sejak tanggal 3 hingga 6 September dengan sambutan yang cukup meriah

Tapi ada satu fakta kesehatan dari Paus Fransiskus yang mungkin belum Sobat ketahui nih. Ternyata selama ini Paus Fransiskus hanya hidup dengan satu paru-paru saja. 

Yup! Sebagaimana kita ketahui, umumnya manusia memiliki sepasang atau dua buah paru-paru, yaitu paru-paru kanan dan paru-paru kiri.

Dilansir dari CBNC Indonesia, Paus Fransiskus mengalami infeksi pernapasan yang parah sehingga dokter harus mengambil satu paru-parunya. Pria asal negara Argentina ini menjalani operasi pengangkatan paru-paru pada usia remaja.

Pada bulan November tahun lalu, pria bernama asli Jorge Mario Bergoglio ini sempat dirawat di rumah sakit di Roma akibat radang paru-paru. 

Saat itu Paus Fransiskus sempat kesulitan bernapas, namun tetap stabil. Ia menjalani terapi antibiotik untuk menyembuhkan infeksi dan serangan flu. 

Paus Fransiskus dirawat sehari setelah ia harus membatalkan perjalanan ke pertemuan puncak iklim COP 28 di Dubai atas perintah dokter. 

Selain itu, ia juga mengalami kesulitan berjalan karena sakit lutut dan terkadang menggunakan kursi roda.

Tapi tahukah Sobat, dalam dunia medis, menurut National Institutes of Health, hal itu adalah wajar. Seiring bertambahnya usia, orang menjadi lebih rentan terhadap infeksi paru-paru, seperti pneumonia dan bronkitis. 

Orang yang berusia lebih dari 65 tahun sangat mungkin mengalami infeksi tersebut. Risiko mereka meningkat jika mereka memiliki kondisi yang sudah ada sebelumnya seperti sistem kekebalan tubuh yang lemah atau penyakit jantung.

Dalam wawancara di stasiun televisi CBS Evening News di Kota Vatikan pada Mei lalu, Paus Fransiskus pernah ingin mengundurkan diri dari jabatannya karena masalah kesehatan. 

Apabila kesehatannya mulai memburuk dan hal inilah yang menjadi faktor mengundurkan diri dari jabatannya. Namun, sampai saat ini ia merasa bahwa kesehatannya baik-baik saja.

FYI lagi nih Sobat Youtz, selain pernah menjalani operasi untuk pengangkatan paru-paru, Paus Fransiskus juga pernah menjalani dua kali operasi usus pada Juni tahun lalu untuk memperbaiki hernia dan menghilangkan jaringan parut yang menyakitkan. 

Selama sepuluh tahun terakhir ini, Paus Fransiskus memang memiliki jadwal yang padat, lantaran ia harus mengunjungi lebih dari 60 negara.

Di bulan ini saja, selain mengunjungi Indonesia, Paus Fransiskus juga dijadwalkan akan mengunjungi Papua Nugini, Timor Timur, dan Singapura.

Itu dia fakta kesehatan dari seorang Paus Fransiskus. Kita doakan semoga Paus Fransiskus bisa sehat terus ya.

 

(Ann/Frq)

Tags

tag_fill_round [#1176] Created with Sketch.

Berita terkait