Mengenal Asam Traneksamat Obat untuk Menghentikan Pendarahan yang Dapat Dijadikan Skincare

Sabtu, 09 Desember 2023

300

Penulis: Anna Lutfhiah

image-main-content
Ilustrasi: Jovee

Kesehatan - Sobat youtz, pernah dengar nama asam traneksamat? Salah satu zat aktif yang kini cukup marak penggunaanya pada skincare. By the way Sobat tahu nggak sih, kalau asam traneksamat ini sebenarnya digunakan untuk menghentikan pendarahan dalam dunia medis. 

Kok bisa ya, obat untuk menghentikan pendarahan tapi digunakan sebagai bahan aktif untuk skincare? 

Jadi sobat youtz, asam traneksamat sebenarnya adalah obat yang sering dokter gunakan untuk membantu mengendalikan perdarahan, terutama perdarahan pasca operasi. Asam traneksamat membantu mengontrol perdarahan dengan cara memicu terjadinya penggumpalan darah. 

Kandungan asam traneksamat ini umumnya digunakan pasca operasi atau operasi cabut gigi. Dalam dunia kedokteran, asam traneksamat digunakan dalam bentuk tablet dan juga cairan suntik. 

Jika pernah melakukan perawatan gigi, misalnya cabut gigi, kemungkinan besar dokter akan memberikan Sobat obat kumur yang mengandung asam traneksamat untuk membantu menghentikan perdarahan. 

Seiring berkembangnya zaman, banyak penelitian yang membuktikan bahwa asam traneksamat bermanfaat sebagai kandungan skincare, terutama untuk kulit wajah, yakni bisa membantu mengatasi bintik hitam, hiperpigmentasi, dan melasma. 

Menurut sebuah penelitian, asam traneksamat dapat digunakan sebagai terapi melasma, dengan cara kerja menghambat melanogenesis melalui inhibisi jalur plasminogen/plasmin. 

Melasma sendiri merupakan sebuah kondisi timbulnya bercak-bercak berwarna kecoklatan atau lebih gelap dibandingkan warna kulit. Melasma umumnya muncul di kulit wajah dan lebih sering dialami oleh wanita, terutama ibu hamil. 

Bahkan pada penelitian yang lain, diketahui bahwa pemberian krim asam traneksamat dapat menghambat pembentukan keriput pada wajah. Ada juga yang menyebutkan bahwa penggunaan 10% asam traneksamat efektif untuk mengurangi peradangan jerawat dan kemerahan pada kulit. 

Penggunaan asam traneksamat pada skincare tentunya juga harus disesuaikan dengan dosis. Dosis lazim penggunaan asam traneksamat secara oral adalah 250 mg 2x sehari, sedangkan untuk dosis topikal dan intradermal asam traneksamat yang dianjurkan adalah sebesar 4 - 100 mg/ml. 

Nah sobat youtz, itu dia manfaat asam traneksamat pada skincare. Selain bermanfaat sebagai obat untuk menghentikan perdarahan, ternyata asam traneksamat juga bermanfaat untuk terapi melasma, menghambat penuaan, dan juga mengurangi peradangan pada jerawat serta kemerahan pada kulit. 

 

 

Daftar pustaka : 

https://www.halodoc.com/artikel/mengenal-tranexamic-acid-untuk-wajah-manfaat-dan-efek-sampingnya

https://www.klikdokter.com/info-sehat/kulit/tranexamic-acid-zat-skin-care-baru-yang-kaya-manfaat

https://media.neliti.com/media/publications/399987-terapi-topikal-kombinasi-krim-asamtranek-ff23015a.pdf 

https://jurnal.unpad.ac.id/ijcp/article/view/18668

https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4235096/

https://scholarlycommons.henryford.com/cgi/viewcontent.cgi?article=1663&context=dermatology_articles

https://www.alodokter.com/melasma

Tags

tag_fill_round [#1176] Created with Sketch.

Berita terkait