Wisata Alam, Meningkatkan Kesehatan Mental Masyarakat Berpenghasilan Menengah Ke Bawah

Rabu, 06 Maret 2024

300

Penulis: Ayu Wandira

image-main-content
Foto: Ilustrasi Alam (Freepik)

Travel - Sobat youtz pastinya sudah tahu kalau Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di Asia Tenggara melepas penat dari rutinitas harian, apalagi bagi sobat youtz yang suka berpetualang di alam bebas.

Hal tersebut membuatnya memiliki banyak tempat wisata alam yang tentu saja indah dan mempesona.

Wisata alam merupakan salah satu tempat berlibur terbaik untuk melepas penat dari rutinitas harian, apalagi bagi sobat youtz yang suka berpetualang di alam bebas.

Selain itu, ternyata wisata alam ini juga sangat direkomendasikan untuk masyarakat yang berpenghasilan menengah ke bawah, lho!

Kira-kira kenapa, ya? Yuk, simak penjelasannya!

Survei telah dilakukan oleh salah satu penelitian di Jurnal Health & Place kepada 2.300 orang di Austria dari berbagai baik di pedesaan maupun perkotaan. 

Dari hasil survei, terbukti bahwa wisata ke alam secara rutin dapat memberikan kesejahteraan mental dan fisik bagi masyarakat berpenghasilan rendah atau menengah kebawah.

Leonie Fian dari University of Vienna, selaku penulis utama studi tersebut, berpendapat bahwa orang berpenghasilan rendah rentan terkena gangguan kesehatan mental, seperti mengalami depresi atau gangguan kecemasan.

Akan tetapi, ketika melakukan survei, dirinya menemui bahwa masyarakat berpenghasilan rendah yang beberapa kali seminggu mengunjungi tempat wisata alam, tingkat kesejahteraannya hampir sama dengan orang kaya. 

Semakin sering bermain ke alam atau ekoterapi dapat membuat tingkat stres menjadi lebih rendah, tidur lebih nyenyak, performa kognitif baik, serta kepuasan hidup yang tinggi.

Selain itu, dengan mengunjungi wisata alam terbuka beberapa kali seminggu juga dapat membantu dalam meningkatkan kepuasaan hidup.

"Merujuk pada pengamatan 2.300 responden, penelitian ini membuktikan bahwa orang berpenghasilan rendah yang gemar mengunjungi alam terbuka," jelas Leonie Fian, dilansir dari harianmassa.

"Bahkan, tingkat kebugaran mereka hampir setara dengan responden yang paling mapan secara penghasilan," lanjutnya.


(Ayw/Tcn) 


Sumber:
https://travel.detik.com/travel-news/d-7200075/studi-orang-berpenghasilan-rendah-lebih-butuh-liburan-ke-wisata-alam  

https://www.harianmassa.id/ragam/2711850482/penelitian-ungkap-pegawai-berpenghasilan-rendah-lebih-cocok-liburan-ke-alam-terbuka  

https://kuy.co.id/baca/lifestyle/kata-studi-pergi-ke-alam-bagus-buat-orang-berpenghasilan-rendah  

Tags

tag_fill_round [#1176] Created with Sketch.

Berita terkait