Pecinta Sastra Indonesia Berduka, Joko Pinurbo Tutup Usia
Sabtu, 27 April 2024
Penulis: Faruq Bytheway

News - Kalangan pecinta sastra harus rela melepaskan kepergian penyair terkemuka Indonesia Joko Pinurbo setelah tutup usia ke-62 tahun.
Sahabat dekat Alm. Sapardi Djoko Damono itu meninggal dunia di tempat tinggalnya di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Kabar itu diperkuat dengan unggahan dari salah satu rekannya Ulin Ni'am Yusron di Instagram @ulinyusron.
"Innalillahi wa innaillaihi rojiun. Telah berpulang penyair, panutan dan pembimbingku waktu S2 IKJ Mas @jokpin.jogja tadi pagi. Saat ini jenazah masih di RS dan akan disemayamkan di PUKY siang nanti. Almarhum akan dimakamkan besok Minggu di Sleman," kata Ulin dalam unggahannya itu, Sabtu, (27/04/2024).
Sebagaimana diketahui, Joko Pinurbo yang kerap disapa Jokpin dikenal sebagai penyair yang telah memiliki nama besar di Indonesia.
Karya-karyanya telah menginspirasi banyak penggemarnya termasuk generasi muda.
Beberapa karyanya yang dikenal di antaranya Celana (1999), Celana Pacarkecilku di Bawah Kibaran Sarung (2007), Di Bawah Kibaran Sarung (2001), Pacarkecilku (2002), hingga Telepon Genggam (2003).
Terbaru karyanya dirilis dalam bentuk buku pada 2020 bertajuk Perjamuan: Khong Guan: Kumpulan Puisi.
Tak hanya itu, Jokpin sapaan akrabnya di media sosial ia dikenal menggemakan pesan #SelamatMenunaikanIbadahPuisi.
Menutup pesannya untuk sosok yang pernah membimbingnya, Ulin mengatakan, "Sugeng Tindak Mas Jokpin. Selamat berkumpul di swargaloka, mencipta puisi indah bersama Pak @damonosapardi".
Selamat jalan Sastrawan terbaik Indonesia, karya-karyamu beribadah selamanya.
(Frq/Tra)
Tags
Berita Populer
#1
#2
#3
#4
#5
#6
#7
#8
#9
#10
Berita terkait

News - Pijar Fondation sukses menggelar acara The Futurist Summit 2023. Salah satu konferensi bertemakan masa dep...
NewsRabu, 13 Desember 2023

News - Ribuan warga Amerika Serikat (AS) kembali memadati jalan-jalan besar pada Sabtu (19/4/2025) untuk menyuara...
NewsMinggu, 20 April 2025

News – Bertahun-tahun hidup berdampingan dengan bau busuk dan asap pembakaran sampah, Dede Alamsyah (65), warga...
NewsRabu, 23 April 2025

News - Sebuah insiden tragis terjadi pada malam Natal di Paris. Bruno Rejony, seorang masinis kereta cepat TGV ya...
NewsSelasa, 31 Desember 2024

News - Harapan memperbaiki ekonomi keluarga justru berujung tragis bagi Ihwan Sahab (28), warga Kelurahan Kebalen...
NewsJumat, 18 April 2025

News – Dompet Dhuafa (DD) Sulawesi Selatan (Sulsel) sukses melaksanakan program penyaluran paket nutrisi di Kam...
NewsSenin, 25 November 2024

News - Fenomena penundaan pernikahan di kalangan anak muda Vietnam kini memunculkan tren unik.Banyak anak muda di...
NewsSelasa, 03 Desember 2024

News - Presiden Prabowo Subianto mengungkap tantangan yang dihadapinya dalam merealisasikan program Makan Bergizi...
NewsRabu, 04 Desember 2024

News - Saat Hamas menyerang 22 lokasi di Israel Selatan 7 Oktober lalu, media-media barat pro-Israel membingkai...
NewsKamis, 19 Oktober 2023

News - Niat hati ingin healing setelah menempuh ujian sekolah dengan pergi berwisata, namun hal tersebut menjad...
NewsRabu, 22 Mei 2024